(VOVWORLD) - Upacara melayat Presiden Vietnam, Tran Dai Quang diadakan secara khitmad pada pukul 7.00, Rabu pagi (26/9) di kota Hanoi; di Kota ho Chi Minh dan Propinsi Ninh Binh (kampung halaman Presiden).
Upacara melayat Presiden Vietnam, Tran Dai Quang diadakan dengan protokol pemakaman negara. Panitia terdiri dari 37 anggota yang dipimpin oleh Sekrataris Jenderal Komite Sentral Partai Komunis Vietnam (Sekjen KS PKV), Nguyen Phu Trong.
Rombongan KS PKV yang dipimpin oleh Sekjen Nguyen Phu Trong datang melayat Presiden Tran Dai Quang - Foto: VOV |
Keluarga Presiden Tran Dai Quang mengelilingi keranda untuk berpisah dengan Presiden. Karangan bunga dari keluarga bertuliskan : "Istri dan anak-anak merasa teramat sedih". Foto : VOV) |
Sekjen Nguyen Phu Trong menancapkan hio melayat Presiden Tran Dai Quang. (Foto :VOV) |
PM Nguyen Xuan Phuc memimpin rombongan Pemerintah, rombongan Majelis Nasional dipimpin oleh Ketuanya, Nguyen Thi Kim Ngan, rombongan Kepresidenan Republik Sosialis Vietnam dipimpin oleh Penjabat Presiden Dang Thi Ngoc Thinh melayat Presiden Tran Dai Quang.
Kemudian diikuti, rombongan Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam, rombongan Komite Partai Militer Pusat, Kementerian Pertahanan yang dipimpin oleh Menterinya, Jenderal Ngo Xuan Lich, rombongan Komite Partai Kementerian Keamanan Publik yang dipimpin oleh Letnan Jenderal To Lam melayat Presiden Tran Dai Quang.
Ketika menulis buku perkabungan, Sekjen Nguyen Phu Trong menyatakan perasaan sedih atas wafatnya Presiden Tran Dai Quang, pemimpin yang telah menyumbangkan banyak jasa kepada usaha cemerlang dari Partai dan negara. Presiden Tran Dai Quang wafat merupakan kehilangan besar bagi Partai Komunis, Negara dan Rakyat Vietnam.
Ketua Majelis Nasional, Nguyen Thi Kim Ngan menulis di buku perkabungan - Foto: VOV |
PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa selama hidupnya, Presiden Tran Dai Quang selalu bertanggung jawab, berupaya, menyelesaikan dengan baik tugas yang dilimpahkan Partai Kamunis, Negara dan rakyat.
Pada sore harinya, banyak rombongan dari badan-badan, instansi, organisasi, ormas dari Pusat dan daerah-daerah di seluruh negeri dan sahabat internasional datang melayat Presiden Tran Dai Quang.
Dari 26-27/9/2018, Kedutaan Besar Vietnam di negara-negara membuka buku perrkabungan, mengadakan acara berziarah kepada Presiden Tran Dai Quang.
Sementara itu, dari 26/9 sampai dengan 27/0, badan badan di Vietnam dan badan perwakilan Vietnam di luar negeri mengibarkan bendera berkabung..
Semua aktivitas peringatan, program kesenian, pertandingan olahraga dan semua aktivitas hiburan dihentikan.
Presiden Tran Dai Quang lahir pada 12/10/1956 dan wafat pada 21/9/2018 karena menderita penyakit serius parah. Selama beberapa hari ini, warga Vietnam dan sahabat-sahabat internasional merasa sangt sedih atas wafatnya Presiden Vietnam.
Beberapa foto dalam acara melayat Presiden Tran Dai Quang :
PM Nguyen Xuan Phuc memimpin rombongan Pemerintah Republik Sosialis Vietnam. (Foto : VOV) |
Rombongan Majelis Nasional dikepalai oleh Ketuanya, Nguyen Thi Kim Ngan - Foto: VOV |
Rombongan Kepresidenan Republik Sosialis Vietnam- Foto: VOV |
Rombongan Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam - Foto: VOV |
Rombongan Komite Partai Militer Pusat, Kementerian Pertahanan - Foto: VOV |
Rombongan Komite Partai Kementerian Keamanan Publik yang dikepalai oleh Letnan Jenderal To Lam melayat Presiden Tran Dai Quang. - Foto: VOV |