Memberikan penilaian dan prakiraan yang punya dasar praktek dan ilmiah tentang situasi sosial-ekonomi

(VOVWORLD) - Ketika menyampaikan pidato pembukaan Sidang Pleno ke-13 Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam (KS PKV), angkatan XII, Sekretaris Jenderal (Sekjen) KS PKV, Presiden Negara Nguyen Phu Trong, Senin (5 Oktober), di Kota Ha Noi meminta KS PKV supaya berfokus meneliti dan membahas situasi sosial-ekonomi tahap 2020-2021 dan terus menyempurnakan rancangan semua dokumen Kongres Nasional ke-13 PKV, khususnya mempersiapkan dengan baik pekerjaan menetapkan personalia KS PKV untuk masa bakti mendatang. Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong telah menyarankan banyak masalah penting tentang isi penelitian dan pembahasan mengenai situasi sosial-ekonomi tahap 2020-2021.
Memberikan penilaian dan prakiraan yang punya dasar praktek dan ilmiah tentang situasi sosial-ekonomi - ảnh 1Sekjen, Presiden Negara Nguyen Phu Trong  (Foto: nhandan.com.vn) 

Tentang situasi sosial-ekonomi tahap 2020-2021, perihal KS PKV mempelajari dan memberikan pendapat pengarahan terhadap masalah-masalah terkait dengan pembangunan sosial-ekonomi, pendapatan, pengeluaran anggaran keuangan negara kali ini ditempatkan pada latar belakang situasi dunia dan di dalam negeri mengalami banyak gejolak besar, mendadak, sangat cepat, rumit dan belum bisa memberikan prakiraan secara tuntas ketika menyusun rencana pembangunan tahun. Merebaknya dan penularan pandemi Covid-19 yang belum jelas seberapa jauh telah dan sedang menyeriusi lagi kecenderungan resesi dan krisis ekonomi global yang telah diperingatkan sebelumnya dan bisa mendatangkan krisis yang paling serius sejak malaise  1929-1933 hingga sekarang, menimbulkan pengaruh serius terhadap perekonomian Viet Nam yang telah melakukan integrasi secara intensif dan ekstensif. Sementara itu, tahun 2020 punya arti teramat penting, merupakan tahun  akhir dari Repelita 2016-2020 dan tahun 2021 merupakan tahun awal dari Repelita 2021-2025, Strategi tahap 2021-2030 dan visi sampai tahun 2045. Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong menunjukkan: “Memberikan penilaian yang tepat tentang kenyataan situasi sosial-ekonomi tanah air sejak awal tahun hingga sekarang dan membuat prakiraan untuk sepanjang tahun 2020 akan menjadi dasar yang penting untuk terus mengupdate dan memberikan penilaian yang obyektif, komprehensif dan menciptakan kesepakatan tinggi di seluruh Partai Komunis dan seluruh rakyat tentang hasil pelaksanaan semua target dan tugas pembangunan sosial-ekonomi yang dikeluarkan oleh Kongres Nasional ke-12 Partai Komunis Viet Nam dan semua resolusi KS PKV yang lain, menjadi dasar dalam menyusun dan mensukseskan Rencana pembangunan sosial-ekonomi 2021, menciptakan ancang-ancang dan memberikan sumbangan permulaan yang penting untuk mensukseskan target dan tugas pembangunan sosial-ekonomi tahap 2021-2025 serta Strategi pembangunan sosial-ekonomi tahap 2021-2030”.

Sekjen, Presiden Nguyen Phu Trong meminta KS PKV supaya menyediakan waktu untuk meneliti, membahas dan memberikan penilaian yang obyektif dan komprehensif tentang situasi sosial-ekonomi Viet Nam sejak awal tahun hingga sekarang dan memberikan prakiraan untuk sepanjang 2020, menunjukkan dengan jelas hasil dan prestasi yang sudah dicapai, keterbatasan dan kelemahan yang masih ada, sebab-musabab dan pelajaran pengalamannya. Berfokus melakukan analisis secara mendalam, memberikan penilaian yang tepat dan menciptakan kesepakatan tinggi  ketika menilai dampak-dampak negatif yang ditimbulkan oleh pandemi Covid-19,  resesi ekonomi global, gejolak-gejolak besar di pasar dunia terhadap pelaksanaan semua target dan tugas pembangunan sosial-ekonomi yang sudah ditetapkan, perlunya dan ketepatan semua kebijakan dan langkah yang sudah diterapkan oleh Viet Nam untuk mencegah, menanggulangi wabah, mengatasi akibat yang ditimbulkan oleh wabah, bencana kekeringan, bencana alam guna mempertahankan aktivitas produksi, bisnis, menciptakan lapangan kerja dan pendapatan kaum pekerja, menjamin jaring pengaman sosial dan kesejahteraan sosial, membatasi secara maksimal kemerosotan dan selangkah demi selangkah memulihkan pertumbuhan, menjamin kestabilan ekonomi makro, meningkatkan kualitas pertumbuhan, kesinambungan dalam pembangunan sosial-ekonomi, menjamin pertahanan, keamanan, ketertiban, keselamatan sosial, mempertahankan kestabilan politik, lingkungan yang damai dan kondusif untuk membangun dan membela Tanah Air. Sekjen, Presiden  Nguyen Phu Trong mengungkapkan: “Supaya menganalisis dan memberikan penilaian yang obyektif, komprehensif dan mendalam semua sebab dan pelajaran pengalaman yang sukses maupun yang belum sukses dalam memimpin dan membimbing pencegahan dan penanggulangan wabah dan pembangunan sosial-ekonomi dalam situasi baru. Misalnya, tentang sukses yang dicapai , apakah itu karena adanya kepemimpinan yang peka dan tepat waktu dari berbagai Komite Partai, kepemimpinan dan penyelenggaraan yang tepat dan gigih dari Pemerintah, semua badan, kementerian dan instasi dari pusat dan pemerintahan daerah, koordinasi dan dukungan kuat dari Majelis Nasional dan Dewan Rakyat berbagai tingkat, khususnya partisipasi yang sinkron dengan tekad tinggi dari seluruh sistim politik, upaya, partisipasi dan dukungan aktif dengan semangat tanggung-jawab, persatuan dan saling membantu yang sangat  tinggi di seluruh negeri dan seluruh tentara”.

Menurut Sekjen, Presiden  Nguyen Phu Trong, KS PKV perlu melakukan penelitian dan analisis secara saksama, memberikan prakiraan yang punya dasar ilmiah tentang situasi bulan-bulan akhir 2020 dan tahun-tahun 2021 dan 2022, khususnya kecenderungan gejolak wabah dan perkembangan situasi dunia dan situasi dalam negeri di semua bidang. Atas dasar itu, memberikan penilaian yang tepat terhadap hasil pelaksanaan semua target dan jatah utama tahun 2020 agr ada opsi  guna metode menjamin semua keseimbangan besar dari perekonomian yang mendekati kenyataan, menyatukan penilaian tentang situasi pelaksanaan Repelita 2016-2020, menyadari semua hasil dan prestasi yang sudah dicapai oleh seluruh Partai Komunis, seluruh rakyat dan seluruh tentara Viet Nam dan kesulitan serta tantangan yang perlu diatasi. Bersamaan itu, mengeluarkan tujuan umum, beberapa target dan jatah utama serta tugas dan solusi penting yang perlu secara berfokus memprioritaskan kepemimpinan dan bimbingan untuk mengembangkan sosial-ekonomi tahun 2021 dan tahun-tahun selanjutnya. 

Komentar

Yang lain