Aktivitas anjungan pengeboran minyak Haiyang Shiyou 981 di posisi baru melanggar kedaulatan dan hak yurisdiksi Vietnam

(VOVworld) – Menghadapi pengumuman Direktorat Urusan Laut Tiongkok pada Selasa (27 Mei 2014) tentang pemindahan anjungan pengeboran minyak Haiyang Shiyou 981 dari posisi dengan kordinat 15°29’58”N – 111°12’06”E ke posisi dengan kordinat 15°33’38”N – 111°34’62”E pada 27 Mei, Juru bicara Kementerian Luar Negeri (Kemlu) Vietnam, Le Hai Binh menegaskan : “Posisi baru pemindahan anjungan pengeboran minyak Hiaiyang Shiyou 981 menurut pengumuman Direktorat Urusan Laut Tiongkok pada 27 Mei 2014 sepenuhnya berada di landas kontinen Vietnam, aktivitas anjungan pengeboran minyak di posisi ini telah melanggar kedaulatan dan hak yurisdiksi Vietnam. Vietnam gigih memprotes Tiongkok dan menuntut kepada Tiongkok supaya segera menghentikan semua aktivitas dan menarik anjungan pengeboran minyak Haiyang Shiyou 981dan semua kapal pengawal, kapal jasa ke luar dari wilayah laut Vietnam, bersamaan itu tidak mengulangi tindakan yang sama.”

Aktivitas anjungan pengeboran minyak Haiyang Shiyou 981 di posisi baru melanggar kedaulatan dan hak  yurisdiksi Vietnam - ảnh 1
Anjungan pengeboran minyak Haiyang Shiyou 981
 dari Tiongkok di wilayah laut Vietnam
(Foto : ndl.com.vn)
Ketika menjawab pertanyaan wartawan tentang reaksi Vietnam terhadap pernyataan juru bicara Kemlu Tiongkok pada 26 Mei 2014, juru bicara Kemlu Vietnam Le Hai Binh menegaskan bahwa “Vietnam gigih membantah pernyataan yang tidak benar dari juru bicara Kemlu Tiongkok. Vietnam punya cukup dasar hukum dan bukti sejarah untuk menegaskan kedaulatan yang tidak terbantahkan terhadap kepulauan Hoang Sa. Tiongkok telah menggunakan kekerasan untuk menduduki kepulauan Hoang Sa milik Vietnam. Tindakan Tiongkok ini telah melanggar ketentuan-ketentuan dari hukum internasional, pendudukan dengan kekerasan tidak bisa mendatangkan kedaulatan bagi Tiongkok di kepulauan Hoang Sa”.

Komentar

Yang lain