Berikan Prioritas Setinggi-Tingginya dalam Memperkokoh dan Memperkuat Hubungan Vietnam-Laos
(VOVWORLD) - Dalam rangka kunjungan Kenegaraan ke Negara Republik Demokratik Rakyat Laos, pada Jumat pagi (25 April), di Gedung Parlemen Laos, Presiden Vietnam, Luong Cuong telah beraudiensi dengan Ketua Parlemen Laos, Saysomphone Phomvihane.
Panorama pertemuan tersebut (Foto: Viet Cuong/VOV) |
Kedua pemimpin menegaskan kembali selalu menghargai dan memberikan prioritas setinggi-tingginya dalam memperkokoh dan memperkuat hubungan persahabatan yang megah, solidaritas istimewa dan kerja sama komprehensif Vietnam-Laos, sepakat aktif menggelar berbagai Kesepakatan tingkat tinggi, di antaranya ada Kesepakatan kerja sama antara dua Parlemen, memperkuat kegiatan-kegiatan pertukaran dan berbagi pengalaman dalam membuat dan menyempurnakan institusi, sistem perundang-undangan dan sebagainya,
Kedua belah pihak sepakat memperkuat solidaritas, terus berkoordinasi erat, saling mendukung di forum-forum regional dan internasional, melakukan konsultasi, berkoordinasi mendukung pendirian dalam masalah-masalah regional dan internasional, sesuai dengan kepentingan dan perhatian dari masing-masing negara, harmonis dengan pendirian umum dari ASEAN.