Gabungan Asosiasi Iptek Vietnam meminta kepada Tiongkok supaya menarik keluar anjungan pengeboran dari wilayah laut Vietnam

Gabungan Asosiasi Iptek Vietnam meminta kepada Tiongkok supaya menarik keluar anjungan pengeboran dari wilayah laut Vietnam - ảnh 1
Anjungan pengeboran ini harus ditarik pulang
(Foto: baomoi.com)
(VOVworld) – Pada Senin (12 Mei), Gabungan Asosiasi Iptek Vietnam mengeluarkan pernyataan yang memprotes Tiongkok menempatkan secara tidak sah anjungan pengeboran di wilayah laut Vietnam. Pernyataan ini menunjukkan bahwa Gabungan Asosiasi Iptek Vietnam, semua organisasi anggota dan jajaran intelektual Vietnam memprotes tindakan-tindakan salah yang dilakukan Tiongkok dan meminta kepada Tiongkok supaya segera menarik keluar anjungan pengeboran dan kapal-kapal pengawal dari wilayah laut Vietnam, jangan membiarkan terjadinya lagi tindakan serupa pada masa depan, menaati secara serius hukum internasional, khususnya Konvensi Perserikatan Bangsa-Bangsa tentang Hukum Laut tahun 1982. Gabungan Asosiasi Iptek Vietnam mengimbau kepada Asosiasi Iptek Tiongkok, Federasi organisasi insinyur ASEAN, intelektual Tiongkok dan negara-negara lain supaya memberikan pendapat membela keadilan dan hukum internasional./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain