Kelompok P5+1 sepakat menghapuskan sanksi terhadap Iran

Kelompok P5+1 sepakat menghapuskan sanksi terhadap Iran - ảnh 1
Perbahasan tentang masalah nuklir Iran di Austria
(Foto: baomoi.com)
(VOVworld) – Direktur Organisasi Energi Atom Iran (AEOI), Ali Akhbar Salehi memberitahukan bahwa kelompok P5+1 (yang terdiri dari 5 negara tetap Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa plus Jerman) setuju menghapuskan segera semua sanksi terhadap Teheran setelah bisa mencapai permufakatan yang menyeluruh tentang program nuklir negara ini. Ketika berbicara di depan televisi pada Sabtu malam (25 April), Ali Akbar Salehi memberitahukan bahwa Iran dan P5+1 telah mencapai kesepakatan tentang kerangka permufakatan dan dua pihak sedang membahas rincian-rinciannya. Akbar Salehi juga memberitahukan bahwa masalah sanksi serta masalah-masalah hukum yang bersangkutan dengan pengawasan komunitas internasional telah dibahas di Austria. Iran akan mengijinkan para pengawas Organisasi Energi Atom Internasional datang ke tempat-tempat non-nuklir dengan beberapa syarat./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain