Ketua MN Vietnam, Tran Thanh Man Lakukan Kontak dengan Para Pemilih Provinsi Hau Giang
(VOVWORLD) - Pada Jumat sore (18 April), Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man dan delegasi MN Provinsi Hau Giang telah melakukan kontak dengan para pemilih sebelum Persidangan ke-9 MN angkatan XV di Kota Vi Thanh, Provinsi Hau Giang.
Ketua MN Tran Thanh Man melakukan kontak dengan pemilih Provinsi Hau Giang. Foto: VOV |
Dalam kontak ini, mayoritas pemilih menyatakan kesepakatan tinggi terhadap haluan penggabungan unit administrasi dan tidak mengorganisasi unit administrasi tingkat kabupaten, menata kembali unit administrasi tingkat kecamatan.
Ketua MN Tran Thanh Man memberikan bingkisan kepada keluarga orang yang berjasa terhadap tanah air, keluarga penerima kebijakan prioritas. Foto: VOV |
Ketika mencatat pendapat pemilih, Ketua MN Tran Thanh Man meminta Provinsi Hau Giang supaya pada waktu mendatang memperhebat transformasi digital, memperhebat penerapan kecerdasan buatan dalam pekerjaan kejuruan; menerapkan sains teknologi pada produksi pertanian teknologi tinggi; khususnya memperhebat kualitas pendidikan dan pelatihan sumber daya manusia untuk mengabdi pengembangan sosial-ekonomi provinsi.