Komunitas Vietnam di Luar Negeri Bersinergi Mendukung Dana Vaksin COVID-19

(VOVWORLD) - Menanggapi seruan Presiden, Perdana Menteri, Pengurus Besar Front Tanah Air dan Kementerian Luar Negeri, pada tanggal 8 Juni, Kedutaan Besar Vietnam di Mesir mencanangkan kampanye donasi untuk mendukung dana Vaksin pencegahan COVID-19 di Vietnam dengan partisipasi dari seluruh pejabat dan pegawai Kedutaan Besar (Kedubes) dan instansi di sampingnya.

Sementara itu, di Jerman, banyak asosiasi dan perseorangan Vietnam, bersama dengan teman-teman Jerman, telah menyumbang untuk mendukung upaya pencegahan dan pengendalian COVID-19 di Vietnam. Pada tanggal 8 Juni, perwakilan dari Klub Seni dan Budaya Oktober pergi ke Kedubes Vietnam di Jerman untuk memberikan sumbangan sebesar 2.150 euro kepada Dana Vaksin COVID-19 Vietnam. Dana tersebut akan digunakan untuk membeli masker, pelindung muka dan vitamin C untuk para nakes di garis depan, pekerja miskin dan anak-anak di zona isolasi terpusat, serta pasien COVID-19.

Komentar

Yang lain