Kota Hai Phong Perlu Menetapkan Posisi, Potensi dan Keuntungan untuk Berkembang
Le Tuyet -  
(VOVWORLD) - Ketua Majelis Nasional (MN) Vietnam, Tran Thanh Man, pada Rabu pagi (17 Juli), di kota Hai Phong, telah menghadiri sidang pembukaan Persidangan ke-18 Dewan Rakyat Kota Hai Phong angkatan XVI, masa bakti 2021-2026.
Ketua MN Tran Thanh Man berbicara di depan sidang tersebut (Foto: VOV) |
Di sidang tersebut, Ketua MN Tran Thanh Man meminta kepada Kota Hai Phong supaya menetapkan posisi, potensi, dan keuntungan untuk berkembang mencapai dan melampaui semua jatah sosial-ekonomi tahun 2024. Seiring dengan itu, kota ini perlu fokus menggencarkan laju proyek investasi terhadap beberapa bangunan titik berat tentang pembangunan infrastruktur, bersamaan itu menciptakan syarat, memacu semua unsur ekonomi untuk ikut mengembangkan bangunan-bangunan sosial-budaya-ekonomi agar Kota Hai Phong menjadi kota yang layak huni, cerah, hijau, bersih, dan indah serta menjadi tempat yang menyerap kedatangan wisatawan dan investasi.
Juga pada pagi hari yang sama, Ketua MN Tran Thanh Man melakukan kunjungan kerja kepada Komando Daerah Militer III.
Le Tuyet