Media Laos Menonjolkan Berita tentang Kunjungan Presiden Vietnam
VOV di Laos -  
(VOVWORLD) - Media Laos, pada Kamis (11 Juli), telah menonjolkan berita tentang kunjungan Presiden Vietnam, To Lam, atas undangan Sekretaris Jenderal (Sekjen), Presiden Laos, Thongloun Sisoulith.
Artikel yang dirilis di Koran Pasaxon (Foto: VOV di Laos) |
Koran-koran cetak, koran elektronik, radio dan televisi Laos telah merilis banyak artikel tentang kunjungan Kenegaraan Presiden To Lam di Laos, menegaskan bahwa ini merupakan kunjungan pertama selaku Presiden ke negara asing, merupakan kunjungan yang mempunyai makna yang teramat penting dalam hubungan kerja sama antara kedua negara; turut memperkokoh dan memperkuat hubungan persahabatan yang agung, solidaritas istimewa, dan kerja sama komprehensif antara dua Partai, dua Negara, dan rakyat dua negeri Laos-Vietnam untuk semakin berkembang secara lebih intensif dan ekstensif.
Menjelang kunjungan, koran-koran besar Laos seperti Pasaxon (Koran Rakyat) – Organ Komite Sentral Partai Rakyat Revolusioner Laos; PathetLao dari Kantor Berita Laos (KPL) juga merilis berita dan artikel yang memuliakan hubungan persahabatan yang agung, solidaritas istimewa dan kerja sama komprehensif Laos-Vietnam.
VOV di Laos