(VOVworld) - Pada hari-hari ini, banyak koran besar Perancis terus memuat banyak artikel yang isinya memprotes tindakan salah Tiongkok di Laut Timur dan penempatan anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 oleh Tiongkok di landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif Vietnam serta tindakan melanjutkan membawa anjungan-anjungan minyak lagi ke Laut Timur.
Penempatan anjungan mimyak Haiyang Shiyou 981 secara tidak sah oleh Tiongkok
di landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif Vietnam .
(Foto:dantri.com.vn)
Koran
"Le Figaro" edisi 20 Juni ini juga memuat artikel dengan tema: “
Tiongkok menyalakan perdebatan tentang laut dan pulau dengan Vietnam” yang isi-nya menekankan bahwa penempatan anjungan mimyak Haiyang Shiyou 981 di landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif Vietnam menyebabkan anyak demonstransi spontan anti Tiongkok di Vietnam.
Koran "
L’Humanite" edisi 20 Juni dalam artikelnya dengan judul: “
Demi minyak: Tiongkok ingin menempatkan anjungan minyak di dekat pulau-pulau sengketa dengan Hanoi” dan menegaskan bahwa tindakan Tiongkok semakin memanifestasikan ambisi-ambisi teritorial di semua daerah pantai bersama dengan negara-negara tetangga. Sementara itu, di halaman muka-nya dari koran “
Le Monde” dari Perancis edisi Senin (23 Juni) memuat artikel tulisan Bruno Phillip, wartawan tetap koran ini di Asia Tenggara, yang baru saja melakukan kunjungan kerja di wilayah laut, dimana Tiongkok menempatkan anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 di landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif Vietnam. Dalam reportase dengan judul: “
Perburuan di kepulauan Hoang Sa”, pengarang dengan martabat sebagai saksi yang hadir di kapal polisi laut Vietnam telah melukiskan secara jujur tindakan kapal- kapal Tiongkok yang dengan warna dan nomor kode kongkrit dari kapal yang telah memburu dan mengancam semua kapal dan keadaan pasukan pelaksana hukum Vietnam telah secara cerdas dan gigih lepas dari “
perangkap” kapal Tiongkok, menghindari tabrakan dan kerusakan.
Pada pekan ini, untuk pertama kalinya, Radio
“FranceInfos” dari Perancis telah menyiarkan serenteran reportase tulisan wartawan Philippe Reltien yang langsung hadir di kawasan laut dimana Tiongkok menempatkan anjungan minyak Haiyang Shiyou 981 di landas kontinen dan zona ekonomi eksklusif Vietnam memperlihatkan bukti-bukti yang hudup-hidup tentang tindakan provokatif kapal-kapal Tiongkok ketika menyerang, memburu kapal-kapal pelaksana hukum Vietnam./.