Membangun jajaran pejabat tingkat tinggi yang punya pengetahuan dan kemampuan manajemen pejabat

(VOVworld) – Kursus penerus tingkat tinggi angkatan ke-3 telah dibuka pada Selasa pagi (7 Januari) di Akademi Politik dan Administrasi Nasional Ho Chi Minh. Kursus ini diadakan dari Januari sampai Mei 2014 dan diikutsertai kira-kira 90 orang yang adalah para pejabat tingkat tinggi dari berbagai kementerian, cabang, instansi, satuan di pusat dan daerah, dll.

Membangun jajaran pejabat tingkat tinggi yang punya pengetahuan dan kemampuan manajemen pejabat - ảnh 1
Bapak To Huy Rua berbicara pada pembukaan kursus ini
(Foto: vov.vn)

Pada upacara pembukaan kursus ini, Kepala Departemen Organisasi Komite Sentral Partai Komunis Vietnam, To Huy Rua menegaskan bahwa jajaran pejabat tingkat tinggi yang sedang memikul tanggung jawab besar di semua kantor, satuan di pusat dan daerah harus menjadi contoh teladan akan pendirian politik dan moral revolusioner. Di samping itu harus menjadi orang yang berpengetahuan modern, punya pola fikir dan visi strategis, kemampuan melakukan aktivitas praktek dan kemampuan memimpin atau mengelola.

Penyelenggaraan kursus ini bertujuan mengkongkritkan dan menggelarkan Resolusi Kongres Nasional ke-11 Partai Komunis Vietnam, diantaranya ada resolusi tentang pekerjaan pembangunan Partai, pemupukan dan pendidikan pejabat manajer yang sepadan dengan tuntutan dan tugas usaha revolusi pada periode baru./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain