Memperingati ultah ke-10 Taman Nasional Phong Nha-Ke Bang mendapat pengakuan sebagai Warisan Alam Dunia

(VOVworld) - Upacara peringatan utah ke-10 Taman Nasional Phong Nha – Ke Bang  mendapat pengakuan  sebagai warisan  alam dunia telah berlangsung  pada Sabtu malam (25 Mei) di gua Thien Duong, Taman Nasional Phong Nha –Ke Bang, provinsi Quang Binh, Vietnam Tengah.  Ketika berbicara di depan upacara peringatan ini, Menteri Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Vietnam, Hoang Tuan Anh menekankan: “Saya meminta kepada provinsi Quang Binh supaya terus  mengembangkan prestasi-prestasi yang telah dicapai selama 10 tahun ini, menggunakan semaksimal mungkin bantuan dari organisasi - organisasi internasional, terus mengkonservasikan  dan mengembangkan secara lebih baik  nilai warisan, memenuhi  kebutuhan secara semakin lebih baik tentang perkembangan sosial-ekonomi di daerah dan mengembangkan  pariwisata yang berkesinambungan.  Atas mandat  Perdana Menteri Pemerintah Vietnam,  saya menyatakan terima kasih kepada semua organisasi internasional, khususnya organisasi UNESCO  telah membantu provinsi Quang Binh dalam mengkonservasikan dan mengembangkan nilai-nilai warisan dunia- Taman Nasional Phong Nha - Ke Bang”.

Memperingati ultah ke-10 Taman Nasional Phong Nha-Ke Bang mendapat pengakuan  sebagai Warisan Alam Dunia - ảnh 1
Taman Nasional Phong Nha -Ke Bang menjadi tempat yang menarik bagi wisatawan  domestik dan mancanegara.
(Foto:news.go.vn)

       Melalui  survei dan  penelitian, para peneliti  telah mengumumkan daftar 2.700 spesies tumbuhan di Taman Nasional Phong Nha- Ke Bang. Di samping pekerjaan  konservasi warisan, provinsi Quang Binh  juga mengembangkan pariwisata  gua, eko-wisata. Selama 10 tahun ini,  ada 4 juta orang yang  telah mengunjungi  warisan   ini./.


Komentar

Yang lain