Mengakhiri rantai peristiwa Pekan Ketahanan Pangan APEC

(VOVWORLD) - Deputi Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam, Le Quoc Doanh, pada Jumat (25 Agustus) di kota Can Tho, telah memimpin  program jumpa pers sehubungan dengan akhir rantai peristiwa Pekan Ketahanan Pangan dan Dialog Kebijakan Tingkat Tinggi tentang Ketahanan Pangan dan Pertanian yang berkesinambungan, beradaptasi dengan perubahan iklim. 
Mengakhiri rantai peristiwa Pekan Ketahanan Pangan APEC - ảnh 1Para utusan  dari perekonomian-perekonomian APEC bertemu di sela-sela Konferensi SOM3. (Foto: Kantor Berita Vietnam)

Menurut Deputi Menteri Le Quoc Doanh, Dialog Ketahanan Pangan kali ini  mengesahkan tiga dokumen yang mempunyai makna penting seperti rencana aksi APEC dalam melaksanakan program kerangka bertahun-tahun tenang ketahanan pangan dan perubahan iklim; rencana aksi dalam melaksanakan kerangka strategi APEC tentang perkembangan pedesaan-perkotaan yang berkesinambungan untuk memperkuat ketahanan pangan dan pertumbuhan kualitas. Pernyataan Can Tho tentang penguatan ketahanan pangan dan pertanian yang berkesinambungan menekankan ketahanan pangan akan terus menjadi  masalah penting terhadap komunitas internasional pada umumnya dan kawasan APEC pada khususnya, peranan penting perekonomian APEC dalam rantai nilai sekarang ini tentang ketahanan pangan global.

Selam sepekan berlangsung, pada  Pekan Ketahanan Pangan diadakan aktivitas-aktivitas  pokok seperti dialog kebijakan tingkat tinggi tentang ketahanan pangan dan perkembangan yang berkesinambungan,  beradaptasi dengan perubahan iklim; dialog antara para Menteri dan para pemimpin badan usaha tentang penggunaan secara bertanggung jawab  sumber daya alam untuk memperkuat produksi pangan dan bisnis pertanian yang berkesinambungan; pertemuan tahunan dari kelompok-kelompok kerja APEC.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain