SOM 3 – APEC 2017: Mendorong badan usaha ikut serta dalam rantai pemasokan jasa logistik global

(VOVWORLD) - Dalam rangka Konferensi ke-3 para pejabat senior (SOM 3) dan konferensi-konferensi yang bersangkutan dari Forum Ekonomi Asia-Pasifik (APEC 2017), Komite Perdagangan dan Investasi APEC, Sabtu (26/8), di kota Ho Chi Minh, mengadakan lokakarya tentang pendorongan partisipasi dari badan usaha kecil dan menengah dalam rantai pemasokan jasa logistik global.
 SOM 3 – APEC 2017: Mendorong badan usaha ikut serta dalam rantai pemasokan jasa logistik global - ảnh 1Panorama lokakarya tersebut (Foto: VOV) 

Banyak utusan pada lokakarya ini menganggap bahwa jasa logistik menciptakan peluang besar bagi partisipasi dari badan-badan usaha kecil dan menengah. Mengelola secara baik jasa logistik dari fihak Pemerintah dan badan usaha akan turut meningkatkan daya saing dan perkembangan bagi badan usaha serta perekonomian. Para utusan dari Vietnam berbagi situasi bidang logistik, mencaritahu pengalaman dari perekonomian-perekonomian yang lain, dari situ memberikan solusi-solusi dan tindakan kongkrit untuk mendorong perkembangan bidang logistik. Vietnam telah membuat Program aksi nasional tentang pengembangan jasa logistik, tapi untuk menjadi aksi dari setiap instansi dan setiap badan usaha, maka masih ada kesenjangan yang sangat besar. 

Berita Terkait

Komentar

Yang lain