Menhan Tiongkok melakukan kunjungan resmi di Amerika Serikat

(VOVworld) – Menteri Pertahanan (Menhan) Tiongkok, Lieng Guanglie, pada Jumat 4 Mei, telah tiba di San Francisco, memulai kunjungan resminya di Amerika Serikat. Menhan Lieng Guanglie menegaskan bahwa kunjungannya di Amerika Serikat kali ini bertujuan melaksanakan kesedaran bersama yang telah dicapai Presiden Tiongkok Hu Jintao dan Presiden Amerika Serikat Barack Obama dalam membangun hubungan kemitraan kerjasama yang saling menguntungkan dan menghormati, bersamaan itu mendorong hubungan-hubungan bilateral dan militer berkembang secara sehat dan stabil.

Menhan Tiongkok melakukan kunjungan resmi di Amerika Serikat - ảnh 1
Menhan Tiongkok Lieng Guanglie
(Foto: vietnamplus)

Selama berada di Amerika Serikat, Menhan Lieng Guanglie akan menemui para pemimpin pemerintah dan tentara Amerika Serikat. Sebelum mengakhiri kunjunganya pada 10 Mei ini, Menhan Lieng Guanglie akan mengadakan jumpa pers bersama setelah pembicaraan dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat Leon Panetta. Selain itu, Menhan Lieng Guanglie juga berencana mengunjungi Markas Komando daerah Selatan, pangkalan Angkatan Darat Fort Benning, pangkalan Angkatan Laut San Diego, kru pesawat tempur nomor 4 Angkatan Udara Amerika Serikat, dll./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain