(VOVWORLD) - Menteri Luar Negeri (Menlu) Amerika Serikat (AS), Mike Pompeo, pada Sabtu (27 Juni) menekankan AS mendukung pendirian konsekuen ASEAN yakni tidak membolehkan Tiongkok berintrik menduduki Laut Timur.
Di Twittersnya, Menlu Mike Pompeo menegaskan: “AS menyambut baik para pemimpin ASEAN yang menyepakati bahwa semua sengketa di Laut Timur harus dipecahkan menurut hukum internasional, termasuk UNCLOS 1982”.
Konferensi Tingkat Tinggi ke-36 ASEAN yang diselenggarakan pada tanggal 26/6 telah mengeluarkan Pernyataan Bersama yang menegaskan pentingnya dalam mempertahankan dan mendorong perdamaian, keamanan, stabilitas, keselamatan dan kebebasan maritim dan penerbangan di Laut Timur serta menjamin agar Laut Timur merupakan kawasan perairan yang damai, stabil dan makmur.
Para pemimpin ASEAN juga menekankan pentingnya dalam melaksanakan DOC secara lengkap dan cepat menyusun COC secara efektif dan substantif, sesuai dengan hukum internasional, termasuk UNCLOS 1982.