Pembukaan Konferensi Para Kepala Instansi Imigrasi dan Konsulat ASEAN yang ke-27
(VOVWORLD) - Konferensi ke-27 para kepala badan pengelola migrasi dan konsulat negara-negara Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) (DGICM 27) dibuka pada Rabu pagi (14 Agustus), di Pulau Hon Tre, Kota Nha Trang, Provinsi Khanh Hoa.
Ilustrasi (Foto: baotintuc.vn) |
Konferensi DGICM diadakan untuk pertama kalinya pada tahun 1996 menurut mekanisme sidang tahunan periodik, tuan rumahnya didaftarkan secara bergilir, merupakan forum bagi negara-negara ASEAN untuk mendiskusikan masalah-masalah yang menjadi minat bersama dan berbagi pengalaman dalam pekerjaan imigrasi dan konsulat. Konferensi ini juga mengeluarkan berbagai inisiatif, langkah dan mekanisme untuk memperkuat kerja sama imigrasi di dalam dan luar blok, turut menciptakan syarat yang kondusif bagi mobilitas warga negara, mencegah dan memberantas imigrasi secara ilegal.
Konferensi tahun ini mempunyai tema: “Keamanan yang komprehensif, memperkuat konektivitas, menuju ke masa depan”. Selama tiga hari, konferensi tersebut mengadakan 6 sidang dan forum yang penting untuk mendiskusikan banyak masalah. Selain itu juga, diadakan sidang-sidang bilateral di sela-selanya dan pertemuan untuk memperkuat hubungan persahabatan dan kerja sama antarnegara anggota ASEAN dan mitra dari ASEAN.