Pilpres AS 2024: Kamala Harris Tolak Debat Pilpres yang Diusulkan Mantan Presiden Donald Trump
(VOVWORLD) - Tim kampanye pemilu dari Wakil Presiden (Wapres) Amerika Serikat (AS), Kamala Harris telah menolak usulan mantan Presiden Donald Trump dari Partai Republik tentang penyelenggaraan satu perdebatan di kanal televisi Fox News pada tgl 04 September mendatang.
Dalam satu pernyataan, Tim kampanye pemilu dari Kamala Harris menekankan bahwa Donald Trump perlu menghentikan semua triknya dan hadir dalam perdebatan yang telah direncanakan pada tgl 10 September mendatang. Menurut itu, Wapres Kamala Harris akan dengan semua yang bisa untuk menguasai peluang membacakan pidato di depan para penonton di seluruh negeri pada jam emas. Dia juga memberitahukan siap mendiskusikan perdebatan-perdebatan selanjutnya setelah perdebatan yang telah disetujui oleh dua tim kampanye.
Sebelumnya, kandidat Presiden dari Partai Republik, Donald Trump menyatakan sudah setuju dengan Kanal Fox News tentang penyelenggaraan perdebatan di televisi dengan Kamala Haris pada tgl 04 September. Menurut dia, perdebatan kedua dengan lawan Joe Biden di Kanal ABC yang penah dijadwalkan pada tgl 10 September telah tidak relavan setelah Presiden Petahanan menarik diri dari perlombaan. Selain itu, Donald Trump juga menginginkan agar perdebatan dengan Kamala Harris akan dihadiri banyak penonton.