Presiden Tran Dai quang menerima Menlu Jepang, Taro Kono
(VOVWORLD) - Ketika menerima Menteri Luar Negeri (Menlu) Jepang, Taro Kono pada Rabu sore (12 September), Presiden Tran Dai Quang meminta kepada Menlu Jepang, Taro Kono supaya berupaya membawa hubungan kerjasama dan persahabatan antara dua negara menjadi intensif dan efektif melalui penguatan temu pergaulan, kontak tingkat tinggi dan berbagai tingkat, mendorong kerjasama ekonomi, perdagangan, investasi, terus memberikan bantuan ODA kepada Viet Nam, memperkuat temu pergaulan antara rakyat dan daerah dua negara, menyambut baik Jepang yang membantu Viet Nam di bidang pemadaman kebakaran, pertolongan korban dan lain-lain.
Presiden Tran Dai Quang menerima Menlu Taro Kono (Foto: vov.vn) |
Presiden Tran Dai Quang menilai tinggi semua aktivitas memperingati ulang tahun ke-45 penggalangan hubungan diplomatik antara dua negara yang baru saja diadakan dan lain-lain.
Pada pihaknya, Menlu Taro Kono mengaskan akan berusaha sekuat tenaga untuk mendorong penggelaran semua permufakatan antara pimpinan senior dua negara, turut mengembangkan hubungan kerjasama Viet Nam-Jepang secara substantif dan lebih efektif lagi di semua segi. Dia menegaskan bahwa perkembangan Viet Nam yang berkesinambungan akan memberikan sumbangan terhadap perdamaian, kestabilan, kerjasama dan perkembangan di kawasan dan menekankan bahwa Jepang mendukung dan akan membantu Viet Nam berkembang secara berkesinambungan.