RDR Korea membantah rekomendasi perundingan nuklir
(VOVworld) – Pada Sabtu (17 Oktober), Kementerian Luar Negeri Republik Demokrasi Rakyat (RDR) Korea membantah rekomendasi mengadakan kembali perundingan untuk menghentikan program nuklir negara ini, bersamaan itu menyatakan bahwa semua upaya itu telah gagal. Selain itu, Pyong Yang juga mengulangi tuntutan kepada Washingtong supaya kembali ke meja perundingan tentang satu perjanjian perdamaian. Pernyataan tersebut diajukan Kemlu RDR Korea sehari setelah Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama dan timpalannya dari Republik Korea, Park Geun-hye menyatakan bersedia melakukan perundingan dengan RDR Korea tentang semua langkah sanksi, tetapi Pyong Yang harus memanifestasikan sikap yang serius terhadap penghapusan program nuklir. Sementara itu, Pyong Yang menyatakan bahwa hanya perundingan perdamaian dengan Washington baru bisa menangani sengketa di semenanjung Korea secara jangka panjang.