Situasi Wabah Covid-19 di Dunia

(VOVWORLD) -  Menurut laman statistik worldometers.info, terhitung sampai Minggu pagi (7 Maret), pukul 8.00 (WIB), di dunia tercatat lebih dari 117 juta kasus infeksi Covid-19 dengan 2.599.177 kasus kematian.

 Di Asia, pada 7/3, Kementerian Kesehatan Brunei Darussalam mengumumkan penghapusan semua pembatasan sosial dan melaksanakan tahap “kenormalan baru” terhadap kegiatan-kegiatan sosial yang penting, dengan demikian, kerumunan banyak orang dibolehkan sejak 8/3.

Di Afrika, Presiden Nigeria, Muhammadu Buhari dan Wakil Presiden Yemi Osinbajo telah mendapat suntikan vaksin Covid-19 kali pertama. Di Twitternya, Presiden Buhari mengimbau warga Nigeria ikut serta pada vaksinasi untuk melindungi keselamatan diri sendiri di tengah wabah Covid-19.

Di Eropa, Perdana Menteri Rusia, Mikail Mishustin mengumumkan  Pemerintah Rusia sedang aktif menggelar vaksinasi Covid-19 dengan skala luas. Sementara itu, Menteri Hukum Finlandia, Anna-Maja Henriksson, pada 6/3, menyatakan negara ini akan menunda pemilihan dewan daerah yang direncanakan akan berlangsung pada bulan April ke medio Juni karena peningkatan jumlah kasus terinfeksi Covid-19.

Komentar

Yang lain