Standard Chartered Bersedia Bekerja Sama dengan Vietnam untuk Merealisasikan Tujuan Pengembangan yang Sejahterah
(VOVWORLD) - Pemerintah Vietnam mengapresiasi Standard Chartered yang telah membantu Vietnam dalam menyerap modal investasi asing langsung (FDI), ikut pada rantai pasokan dan kegiatan perdagangan di skala regional dan global, bersamaan itu membantu mengkonektivitaskan dan merealisasikan semua kebutuhan kerja sama perdagangan dan investasi dari badan usaha Vietnam dengan dunia.
Deputi PM Le Minh Khai (kanan) dan Presiden Grup Standard Chartered, Kose Vinals (Foto: VNA) |
Demikian ditegaskan Deputi Perdana Menteri (PM) Vietnam, Le Minh Khai ketika melakukan temu kerja dengan Presiden Grup Standard Chartered, Kose Vinals, pada Kamis sore (27 Juni), di Kota Hanoi.
Deputi PM Le Minh Khai menegaskan bahwa bantuan Standard Chartered sudah dan sedang turut membantu Vientam memperbaiki kegiatan komunikasi dan pemeringatan di konteks dunia menghadapi banyak tantangan, meminta Standard Chartered supaya terus mendampingi Vietnam di jalan perkembangan. Menurut dia, Pemerintah Vietnam berkomitmen selalu menciptakan syarat bagi para investor dan organisasi internasional untuk beraktivitas secara kondusif.
Pada pihaknya, Presiden Grup Standard Chartered menegaskan komitmen bersedia bekerja sama dengan Pemerintah Vietnam serta semua pihak terkait untuk merealisasikan tujuan perkembangan yang sejahtera.