Turut mendorong kebutuhan berkembang dari kaum wanita dan lelaki etnis-etnis minoritas
(VOVWORLD) - Lokakarya tentang soal berbagi data mengenai wanita dan lelaki etnis-etnis minoritas Vietnam dari pelaksanaan survei nasional tahun 2015 tentang situsi sosial-ekonomi dari 53 etnis minoritas Vietnam telah diadakan pada Selasa pagi (21 November) di kota Hanoi.
Para wanita di kecamatan Minh Dan, kabupaten Ham Yen, provinsi Tuyen Quang mencari tahu tentang pengetahuan kesetaraan gender. (Sumber : baotuyenquang.com.vn) |
Pada lokakarya ini, Nyonya Elisa Fernandez, Kepala Perwakilan dari Badan Perserikatan Bangsa-Bangsa urusan kesetaraan gender dan pemberdayaan wanita di Vietnam mengatakan bahwa kebutuhan-kebutuhan gender harus dianggap sebagai satu bagian penting dalam kebijakan etnis. Untuk berhasil melaksanakan hal ini, semua badan Pemerintah, termasuk Komite urusan Etnis perlu memperkuat semua sumber daya, mengesahkan target kongkrit bertanggung jawab atas gender, membuat solusi-solusi dan melakukan akivitas kreatif dan lain-lain…untuk menetapkan kebutuhan, situasi sosial-ekonomi dari kaum wanita dan lelaki etnis minoritas secara lebih berhasil-guna.
Daerah pemukiman warga etnis minoritas dan daerah pegunungan menduduki hampir tiga per empat luas alam nasional, punya posisi strategis yang teramat penting tentang sosial-ekonomi, pertahanan, keamanan dan juga merupakan daerah pemukiman warga utama dari 53 etnis minoritas dengan jumlah penduduk 13 juta orang lebih, menduduki kira-kira 14,5% jumlah penduduk seluruh negeri.