Vietnam menghadiri Konferensi Koperasi negara-negara Asia – Pasifik

( VOVworld) –  Dari 27  sampai 29 Februari di Bangkok(ibu kota Thailand)  berlangsung Konferensi Koperasi Negara-Negara Asia –Pasifik dengan partisipasi dari para Menteri, pejabat tinggi asal  20 negara di kawasan  dan wakil dari Organisasi Pertanian dan Pangan Perserikatan Bangsa-bangsa (PBB) dan beberapa organisasi internasional lain.
Vietnam menghadiri Konferensi Koperasi negara-negara Asia – Pasifik - ảnh 1
Delegasi VN dalam Konferensi Koperasi negara-negara Asia –Pasifik.
(Foto: vietnamplus.vn)

Deputy Menteri Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam Nguyen Dang Khoa mengepalai delegasi Vietnam hadiri dan membacakan pidato di Konferensi ini, yang diantaranya menunjukan kesempatan perkembangan, semua kesulitan dan tantangan, serta beberapa solusi untuk mengembangkan pola koperasi, sekaligus menegaskan bahwa Vietnam akan berupaya bekerjasama dengan Persekutuan Koperasi  Internasional dan negara-negara lain untuk membawa kegiatan Koperasi menjadi semakin efektif. Sebelumnya, ketika berbicara di depan acara pembukaan Konferensi ini, Ketua Persekutuan Koperasi Internasional (ICA), Pauline Green telah  mengutip penilaian Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) bahwa "Semua Koperasi  sedang langsung memberikan sumbangan memperbaiki  tarap hidup dari 50 persen jumlah penduduk". Dia memberitahukan bahwa melalui pernyatana tahun 2012 sebagai “Tahun Internasional tentang semua Koperasi” untuk membangun satu dunia yang lebih baik, PBB telah  menetapkan peranan penting dari pola Koperasi dalam mendorong dan membantu perkembangan sosial-ekonomi di seluruh dunia selama kira-kira 180 tahun ini./.

Komentar

Yang lain