Wakil Presiden Nguyen Thi Doan memberikan beasiswa kepada anak-anak miskin di provinsi Thai Binh

(VOVworld) – Pada Senin pagi (19 Agustus), Wakil Presiden Vietnam, Ibu Nguyen Thi Doan, Ketua Dewan Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam, telah memberikan beasiswa kepada anak-anak yang menjumpai kesulitan di provinsi Thai Binh (Vietnam Utara). Atas nama Dana ini, Wakil Presiden Nguyen Thi Doan telah memberikan 130 beasiswa yang masing-masing senilai VND 3 juta kepada para pelajar miskin tapi pandai belajar.

Wakil Presiden Nguyen Thi Doan memberikan beasiswa kepada anak-anak miskin di provinsi Thai Binh - ảnh 1
Wakil Presiden Nguyen Thi Doan memberikan beasiswa kepada anak-anak miskin
(Foto: baotintuc.vn)

Diantaranya ada 10 orang anak yang mendapat bantuan jangka panjang dengan waktu yang direncanakan selama 5 tahun dengan taraf bantuan sebanyak VND 5 juta dari Dana ini. Ini adalah program berskala pertama yang diadakan Dana Bantuan untuk Anak-Anak Vietnam di provinsi Thai Binh untuk memicu para pelajar yang mendapat prestasi baik bisa mengatasi kesulitan dan menggeliat diri dalam kehidupan./.
Berita Terkait

Komentar

Yang lain