Hasil-guna Program Elektrifikasi Pedesaan”

(VOVworld) - Selama 15 tahun ini, program elektrifikasi pedesaan telah berkembang yang pantas dicatat dengan hasil-hasil yang mengesankan. Sampai 2013, di seluruh negeri ada lagi lebih dari 9 juta kepala keluarga petani yang bisa menikmati jaringan listrik, 98% jumlah keluarga di pedesaan bisa menggunakan jaringan listrik nasional. Karena ada program elektrifikasi, maka wajah pedesaan telah bersemarak, prosentasi kepala keluarga miskin turun, kehidupan ekonomi, kebudayaan dan spiritualitas meningkat

Semua prestasi tentang investasi pembangunan, perbaikan, upgrade jaringan listrik  di daerah pedesaan, daerah pedalaman dan daerah pelosok selama 15 tahun ini telah dicatat oleh komunitas internasional sebagai prestasi menonjol dari Vietnam di bidang elektrifikasi  pedesaan. Proses ini  telah memberikan 30-40% pada perkembangan ekonomi di daerah pedesaan terutama memberikan sumbangan aktif untuk melakukan penggeseran struktur ekonomi terhadap semua kepala keluarga rakyat etnis minoritas, menciptakan syarat yang kondusif dalam perkembangan pertanian, turut mengembangkan dengan kuat cabang- cabang kerajinan tangan.

Sukses program tersebut turut mengubah wajah pedesaan, menjadi persyaratan penting untuk mengembangkan produksi pertanian, industri pengolahan dan jasa layanan pertanian. Diantaranya, nilai produksi pertanian dari tahun 1998  sampai 2013 meningkat 6,6 kali lipat, industri pengolahan meningkat 3,5 kali lipat, pendapatan perkapita meningkat 8 kali lipat.

Hasil-guna Program Elektrifikasi Pedesaan” - ảnh 1
Program elektrifikasi pedesaan telah berkembang melompat
(Foto ilustrasi : nangluongvietnam.vn)

Sampai sekarang, program elektrifikasi pedesaan telah berkembang melompat, memasok listrik ke daerah pedesaan yang sulit, daerah pengunungan dan pulau. Terhitung sampai akhir 2013, ada 98% keluarga yang mendapat aliran listrik. Ini merupakan peristiwa besar yang mendapat penilaian tinggi oleh banyak organisasi internasional dan sponsor, memberikan sumbangan penting dalam pengembangan sosial-ekonomi dan melaksanakan target pengentasan dari kemiskinan dan kelaparan. Danh Ut, Wakil Ketua Dewan urusan Etnis MN menilai bahwa selama ini, program elektrifikasi pedesaan dilaksanakan secara efektif dengan proyek-proyek di daerah Tay Nguyen, daerah dataran rendah sungai Mekong dan daerah laut, pulau, mengubah wajah pedesaan. Hoang Quoc Vuong, Ketua  Dewan Anggota Grup Perlistrikan Vietnam (EVN) mengatakan: “Pada waktu mendatang, perusahaan EVN akan terus menerima jaringan listrik pedesaan di beberapa kecamatan yang sisanya untuk mendapat target terakhir ialah memasok aliran listrik kepada rakyat secara lebih baik. Selain itu, perusahaan EVN juga menganeka-ragamkan pola pengelolaan operasi dan eksploitasi jaringan listrik pedesaan. Percaya bahwa dengan haluan menganeka-ragamkan untuk melayani pengembangan pasar listrik di Vietnam, maka banyak organisasi telah turui mengelola, memasok aliran listrik kepada rakyat untuk membantu menyelesaikan target yang diajukan”.

Agar target medapat elektrifikasi pedesaan pada tahun 2020 tercapai, pada waktu mendatang, Pemerintah akan memberikan sumber modal ODA dan sumber-sumber modal lain bagi perlistrikan untuk melaksanakan upgrading, mereformasi jaringan listrik pedesaan. Selain itu, juga perlu ada bantuan dan upaya dari badan usaha dan rakyat untuk membangun jaringan listrik yang aman dan efektif , melayani secara baik kebutuhan tenaga listrik untuk kehidupan sehari-hari dan mengembangkan ekonomi semua daerah, melaksanakan industrialisasi, modernisasi pertanian dan pedesaan./.

Komentar

Yang lain