Provinsi Hung Yen, hasil-guna dari pemberian prioritas dalam menyerap modal investasi

(VOVWORLD) - Dengan tradisi “Yang pertama adalah Ibukota, yang kedua adalah Kota Hien”, Provinsi Hung Yen sedang menggelarkan banyak solusi memperbaiki lingkungan  investasi dan bisnis, meningkatkan daya saing untuk memacu pengembangan badan usaha, memacu usaha start-up dan inovasi kreatif, menyerap badan-badan usaha FDI di bidang-bidang: teknologi tinggi, industri pengawetan, pengolahan agribisnis, pariwisata dan sebagainya. Provinsi Hung Yen sekarang ini tidak hanya dikenal dengan zona-zona industri yang telah menegaskan namanya  seperti Pho Noi dan Thang Long melainkan juga dikenal dengan banyak zona-zona industri lain yang sedang terbentuk di kabupaten-kabupaten Van Giang, Khoai Chau, Yen My dan lain-lain, menciptakan sosok baru bagi bumi ini.
Provinsi Hung Yen, hasil-guna dari pemberian prioritas dalam menyerap modal investasi - ảnh 1 Zona industri Pho Noi A menyerap kira-kira 200 proyek investasi langsung dalam dan luar negeri (Foto: hoaphat.com.vn)

Provinsi Hung Yen memiliki keunggulan-keunggulan infrastruktur dengan sistim lalu lintas yang menghubungkannya dengan Ibukota Ha Noi, pelabuhan Hai Phong, Provinsi Quang Ninh dan berbagai provinsi lain di daerah dataran rendah sungai Hong. Dan provinsi ini sudah dan sedang selangkah demi selangkah mengubah keunggulan tentang posisi geografi-nya menjadi kenyataan.

Menurut data statistik,  sekarang jumlah badan usaha di provinsi ini diprakirakan mencapai lebih dari 10.000 badan usaha dengan total jumlah modal terdaftar lebih dari 100 triliun VND. Selama ini, Provinsi Hung Yen telah mengeluarkan banyak haluan dan solusi konkret untuk menciptakan syarat yang kondusif bagi komunitas badan usaha dan kalangan wirausaha untuk memperhebat produksi dan bisnis serta mencapai sukses di provins ini, memberikan sumbangan penting untuk membawa total produk (GRDP) meningkat lebih dari 9,6%, struktur ekonomi bergeser menurut arah positif, nilai ekspor mencapai lebih dari 4,2 miliar USD.

Tercapai hasil-hasil seperti itu karena provinsi Hung Yen telah menaruh perhatian dalam memperhebat reformasi administrasi, memperbaiki indeks daya saing tingkat provinsi, mengembangkan kedinamisan pemerintahan daerah dalam menyerap investasi. Khususnya, provinsi ini telah berhaluan memacu dan memprioritaskan investasi menurut ketentuan hukum, badan fungsional menciptakan syarat sebaik-baiknya bagi para investor. Ketika menilai lingkungan investasi dan bisnis di provinsi ini, Tran Duc Dien, Direktur Umum Perusahaan Pesero MAX Vietnam, satu badan usaha yang melakukan bisnis jangka panjang di Provinsi Hung Yen menilai:

“Sekarang, Provinsi Hung Yen sedang menyerap modal investasi asing secara dengan  kuat dan sedang mengeluarkan banyak mekanisme yang rasional untuk membantu para investor berkembang. Kami telah menyaksikan perkembangan banyak investor dan grup papan atas di Vietnam seperti perusahaan Hoa Phat serta perusahaan TNT dan mereka sedang berkembang dengan banyak proyek besar.”

Provinsi Hung Yen, hasil-guna dari pemberian prioritas dalam menyerap modal investasi - ảnh 2 Rantai mata produksi dari PerusahaanP (Foto: baohungyen.com.vn) 

Sebagai badan usaha yang sedang beraktivitas di provinsi ini sejak tahun 2016, Perusahaan Persero Interior Hoa Phat juga menegaskan bahwa karena lingkungan investasi dan bisnis di Provinsi Hung Yen sangat kondusif maka perusahaan ini telah mencapai sukses dalam usaha bisnis-nya. Setiap tahun perusahaan ini mencapai pertumbuhan sebesar 12-20% dan memberikan banyak sumbangan dalam memecahkan lapangan kerja di daerah. Do Tuan Canh, Perusahaan Persero Interior Hoa Phat menegaskan:

“Melakukan investasi di Provinsi Hung Yen mendapat banyak kemudahan. Yaitu kebijakan prioritas investasi yang diberikan oleh provinsi ini bagi para badan usaha, yang kedua ialah sumber daya tenaga kerja yang berlimpah-limpah, di antaranya ada banyak pekerja yang punya kemampuan dan gaya kerja industrial. Selain itu, Provinsi Hung Yen memiliki keunggulan geografi seperti sedikit terjadi bencana alam dan lalu lintas-nya yang sangat kondusif.”

Untuk menciptakan syarat yang kondusif kepada investor mendekati dan memanfaatkan informasi, provinsi Hung Yen juga membimbing kepada badan fungsional dan Badan Pengelolaan Zona Industri supaya membangun kanal informasi, memuat informasi tentang kebijakan-kebijakan yang bersangkutan dengan pengelolaan dan perancangan perkembangan investasi pada zona-zona industri. Provinsi ini juga membentuk dan mempertahankan secara efektivitas aktivitas  Badan Bantuan Badan Usaha Jepang di Kota Hung Yen dan Zona Industri Thang Long, membantu perusahaan-perusahaan infrastruktur mendesak dan mempercepat pembangunan infrastruktur zona-zona industri dengan infrastruktur teknik yang sinkron, menciptakan lapangan tersedia untuk  menyerap para investor. Di samping itu, menggelarkan  banyak tugas dan solusi tentang pekerjaan reformasi administrasi. Sekarang, dokumen-dokumen investasi yang melalui Badan Bantuan Badan Usaha Jepang mendapat surat izin dan pendaftaran bisnis hanya dalam waktu 3 hari, memperpendek lebih lanjut lagi terbanding dengan waktu selama 18 hari seperti dulu. Pada waktu mendatang, Provinsi Hung Yen sedang memusatkan penyerapan investasi dalam mengembangkan pariwisata. Do Tien Sy, Sekretaris Komite Partai Komunis Provinsi Hung Yen menekankan:

“Provinsi Hung Yen telah menyerap kedatangan investor dan mengembangan industri, menyerap investasi dan mengembangkan perkotaan secara sangat baik dan sangat sukses.  Sekarang perlu menyerap investor dalam mengembangkan pariwisata. Kalau ingin seperti itu, harus membangun sistim perhotelan, restoran, paket perjalanan dan memperkuat sosialisasi, mendidik sumber daya manusia dan sebagainya. Provinsi ini  harus membuat mekanisme pengelolaan dan mekanisme pemacuan, mengundang investasi di bidang pariwisata. Selain upaya badan-badan Negara, pada waktu mendatang harus membentuk Asosiasi Pariwisata dan memilih beberapa hal di antara  aksentuasi-aksentuasi untuk menciptakan daya tarik bagi pariwisata Provinsi Hung Yen.”

Setelah 22 tahun dibentuk kembali, dari satu provinsi  yang infrastruktur-nya masih kurang dan terbelakang, sampai sekarang, Provinsi Hung Yen telah berada dalam kelompok provinsi-provinsi yang mencapai laju perkembangan industri paling cepat dan nilai produksi-nya juga paling besar di seluruh Vietnam. Tercapainya  hasil-hasil seperti itu berkat pemberian prioritas dalam kebijakan menyerap modal investasi, menciptakan semua syarat yang kondusif kepada badan-badan usaha untuk melakukan produksi dan bisnis secara setara. 

Komentar

Yang lain