(VOVWORLD) - Pada tahun 2009, lagu rakyat Quan Ho dari Viet Nam telah mendapat pengakuan dari UNESCO sebagai Pusaka Budaya Nonbendawi yang mewakili umat manusia. Setelah 10 tahun mendapat pengakuan ini, Provinsi Bac Ninh, daerah asal-usul ragam kesenian tradisional ini telah melaksanakan dengan baik semua isi yang dikomitmenkan oleh Viet Nam kepada UNESCO tentang usaha mengkonservasikan lagu rakyat Quan Ho.
Pertunjukan lagu rakyat Quan Ho di Provinsi BAc Giang (Foto: baobacgiang) |
Di tempat asal-usulnya lagu rakyat Quan Ho di daerah Kinh Bac dengan ruang budaya yang kental dari Provinsi Bac Giang dan Provinsi Bac Ninh (Viet Nam Utara) dewasa ini, banyak generasi biduan telah dan sedang menyimpan khazanah lagu rakyat Quan Ho kuno dan mengkonservasikannya secara berkesinambungan dalam kehidupan modern. Pada festival dengan tema: “Kembali ke daerah lagu rakyat Quan Ho 2019 dan upacara memperingati ulang tahun ke-10 pengakuan UNESCO terhadap lagu rakyat Quan Ho sebagai Pusaka Budaya Nonbendawi yang mewakili umat manusia yang diadakan pada tanggal 23 Februari lalu, bapak Nguyen Tu Quynh, Ketua Komite Rakyat Provinsi Bac Ninh menegaskan bahwa selama 10 tahun ini, Provinsi Bac Ninh telah melaksanakan dengan baik semua isi yang dikomitmenkan oleh Viet Nam bagi UNESCO tentang konservasi lagu rakyat Quan Ho, misalnya, mewariskan, merevitalisasi ruang pertunjukan tradisional, melakukan propaganda dan sosialisasi ke dunia dan melakukan investasi terhadap basis materiil. Khususnya, Provinsi Bac Ninh adalah provinsi yang berjalan di depan dan satu-satunya di seluruh negeri yang hingga kini melakukan kebijakan bantuan bulanan kepada para artisan lagu rakyat Quan Ho- pusaka-pusaka kemanusiaan yang masih hidup.
Lagu rakyat Quan Ho telah membawa satu daya hidup baru dan berbaur pada hembusan nafas zaman. Yang paling berharga ialah pemahaman masyarakat tentang nilai pusaka semakin lebih mendalam. Khususnya ialah semangat dari banyak perseorangan dan seluruh komunitas lagu rakyat Quan Ho yang adalah para artisan dan biduan yang sedang memberikan semangat dan tenaga untuk siang malam mewariskan kejuruan, adalah para pakar penelitian, kolektor, seniman-seniwati dan lain-lain, dengan bakat dan keasyikannya telah sepenuh hati dan berusaha sekuat tenaga memberikan dedikasi agar lagu rakyat Quan Ho terus terbang tinggi dan bersinar cerah.
Dari hanya ada 49 desa lagu rakyat Quan Ho asli dan 34 kelab lagu rakyat Quan Ho, hingga kini, Provinsi Bac Ninh telah memiliki 369 desa lagu rakyat Quan Ho pelaksana dan 381 kelab lagu rakyat Quan Ho dengan lebih dari 10.000 anggota dan ribuan orang yang mampu memberikan pengajaran. Lagu rakyat Quan Ho telah tersebar-luaskan dan berkembang di semua desa, dukuh, sudut-sudut jalan dan telah menjadi ciri kebudayaan khas yang mencakupi semua pesta dan aktivitas sehari-hari dalam kehidupan warga.
Di desa Huu Nghi (Kecamatan Ninh Son, Kabupaten Viet Yen, Provinsi Bac Giang) ada kelab lagu rakyat Quan Ho yang mempertahankan secara permanen aktivitas-aktivitas selama lebih dari 20 tahun ini. Hal yang khusus ialah sebagian besar para anggota kelab ini adalah para kakek dan nenek yang berusia dari 65 sampai 80 tahun. Pada hari biasa, mereka adalah para petani, pedagang atau guru pensiunan. Tetapi ketika mengenakan pakaian tradisional dan caping Quai Thao serta bernyanyi, mereka menjadi biduan-biduan yang santun, lemah lembut dan melepaskan semua kesibukan sehari-hari.
Tran Van The, Kepala kelab ini memberitahukan bahwa dia dan istrinya yaitu artisan Nguyen Thi Dan dan banyak artisan lainnya di desa telah membuka kursus pengajaran kepada semua orang yang asyik dengan lagu rakyat Quan Ho, khususnya anak-anak. Di Desa Huu Nghi, ada banyak anak yang belum tahu huruf, tapi telah berlatih menyanyikan lagu rakyat Quan Ho, ada banyak keluarga di mana 3 sampai 4 generasinya yang bersama-sama bernyanyi. Dia mengatakan: “Generasi muda di desa juga sangat menyukai lagu rakyat Quan Ho dan mereka menerima sangat cepat pengetahuan tentang lagu rakyat Quan Ho, hanya beberapa kali mendengarkan saja, mereka bisa menyanyikannya. Generasi muda harus senantiasa berlatih dan belajar untuk mewariskannya kepada generasi di kemudian hari”.
Kelab ini secara permanen mengadakan temu pergaulan dengan desa-desa lain, lalu menghadiri pesta lagu rakyat Quan Ho tingkat kabupaten, provinsi dan nasional, banyak artisan telah membawa suara lagu rakyat Quan Ho ke luar negeri.
Tidak hanya Desa Huu Nghi saja, lagu rakyat Quan Ho merupakan arus dan urat budaya di 17 desa lagu rakyat Quan Ho lain di daerah pedesaan Provinsi Bac Giang. Menurut instansi kebudayaan provinsi Bac Giang, ada 10 artisan unggul yang dimuliakan, tetapi ada ratusan artisan yang lain di desa-desa sedang diam-diam menjaga nyanyian lagu rakyat Quan Ho dari kampung halaman mereka.