Menikmati pertandingan catur manusia pada awal musim semi di daerah silat Binh Dinh

(VOVworld) – Catur manusia, pada pokoknya adalah catur cina dengan manusia  yang menjadi anak catur. Berlainan dengan  cara memainkan catur yang dibuat dari gading atau kayu yang tak berjiwa, hobi main catur manusia lebih atraktif dan hidup-hidup, karena ia merupakan aduan otak, aduan keahlian strategi dalam  aduan besar, dengan serdadu benar-benar. Di provinsi Binh Dinh, (Vietnam Tengah), catur manusia telah menjadi aktivitas yang tidak bisa kurang pada awal musim Semi. 

Menikmati pertandingan catur manusia pada awal musim semi di daerah silat Binh Dinh - ảnh 1

Pertandingan catur manusia
(Foto: raovat30s.com)

Kota madya An Nhon tidak hanya terkenal sebagai daerah yang mempunyai banyak tempat pelatihan silat tradisional, tapi juga terkemuka sebagai daerah yang melahirkan banyak pemain catur cina yang menonjol bagi olahraga provinsi Binh Dinh. Pesta catur manusia senantiasa diadakan oleh rakyat kota madya An Nhon pada tanggal 5 dan 6 bulan Satu imlek.  Di lapangan luas yang dirancang menjadi papan catur, pertandingan sedang memasuki periode yang sengit dengan suara genderang yang memberikan semangat. Lelaki dalam pakaian serdadu yang berwarna hijau sedang secara pandai menghindari serangan yang dilakukan oleh gadis dalam pakaian berwarna merah. Di sekitarnya, para penonton memuji serangan-serangan silat yang yang sangat terlatih.

Dalam setiap pertandingan catur manusia selalu ada orang yang berdiri di tengah-tengahnya untuk mengomentasi langkah-langkah catur dengan membacakan satu kalimat sajak atau menyanyikan satu bagian lagu. Akan tetapi, pada kompetisi-kompetisi yang penting, yang melakukan pertunjukan ialah orang yang memainkan peranan panglima dari dua pihak. Saudara Quang, seorang yang mengerti dan mengetahui catur manusia menjelaskan: “Cara memanifestasikan perasaan dari orang yang memainkan peranan panglima harus beranekaragam. Kalau maju untuk memotong serdadu musuh, harus menarik pedang, memukul genderang dan bendera terbang. Kalau mundur ke posisi yang diskakmat, panglima harus terhuyung-huyung sesuai dengan situasi lawannya untuk menerima kekalahan atau melakukan serangan balas untuk menyanyikan lagu membalikkan posisi pertandingan atau menyanyikan lagu kekalahan”.

Menikmati pertandingan catur manusia pada awal musim semi di daerah silat Binh Dinh - ảnh 2

Pertandingan catur manusia
(Foto: baoninhbinh.org.vn)

Orang yang memegang peranan panglima dalam setiap pertandingan catur punya lagu-lagu yang berlainan untuk memuji tradisi bangsa Vietnam.Pada setiap awal musim semi, guru silat Vo Minh Hoang, Kepala Sekolahan Silat Minh Gia Quyen Phai di kota Hanoi juga pulang kembali di kota madya An Nhon untuk menonton pertandingan catur manusia. Dia mulai main catur manusia tidak hanya karena menggemarinya, tapi juga karena inti sari silat yang berada dalam setiap posisi catur. 32 orang yang ikut serta dalam pertandingan catur manusia ini tidak hanya mengetahui silat tradisional, tapi harus fasih setiap gerak silat untuk melakukan pertandingan. Guru silat Vo Minh Hoang memberitahukan: “Silat dalam catur manusia telah diteliti dan dikembangkan menjadi pelajaran dan posisi. Diantara 7 jenis catur, kecuali panglima, pembantu dan gajah tidak melewati garis, maka 4 jenis catur sisanya akan bergantung pada lawannya untuk melakukan serangan-serangan sendiri”.

Menikmati pertandingan catur manusia pada awal musim semi di daerah silat Binh Dinh - ảnh 3

Pertandingan catur manusia
(Foto: baobinhdinh.com.vn)

Pertandingan catur manusia merupakan kombinasi antara faktor kerakyatan, kearifan dan persilatan. Olahraga ini tidak hanya menarik orang dewasa, tapi juga menarik anak-anak karena pertandingan-pertandingan silat yang indah. Minh Anh, 8 tahun, anak laki-laki dari guru silat Vo Minh Hoang memberitahukan: “Saya telah mendengarkan lagu tentang dua Ibu Trung yang naik gajah untuk melawan musuh serta lagu Nam Quoc Son Ha Nam De Cu lagi. Saya menginginkan agar ayah saya akan mengajar silat catur kepada saya. Saya menginginkan agar kemudian ikut serta dalam catur manusia”.

Setiap pertandingan catur manusia biasanya memakan waktu selama 2 jam, kalau setelah 2 jam pertandingan ini belum berakhir, maka Panitia Penyelenggara akan melakukan undian untuk menetapkan yang menang dan yang kalah. Bersama dengan suara genderang yang meriah, pesta catur manusia di kota An Nhon ditutup dengan acara pertunjukan silat yang dilakukan oleh pemain dua pihak.

Pertandingan-pertandingan catur pada awal musim Semi telah memuliakan lagi ciri budaya yang khas daerah An Nhon agar rakyat di sini lebih menggemari olahraga tradisional daerahnya. Ini juga merupakan cara yang baik untuk menjaga dan mengembangkan gerakan catur cina dan silat di provinsi Binh Dinh./. 

Komentar

Yang lain