Wayang golek Vietnam menegaskan brand kepada sahabat internasional

(VOVworld) – Pada Festival ke-4  Wayang Golek Internasional yang berlangsung di kota Hanoi baru-baru ini, lakon wayang golek tali dengan judul “Tarian bunga Quynh” (bunga Night Blooming) dari Teater Wayang Golek Vietnam telah melampaui 18 acara pertunjukan dari 10 negara di dunia untuk memperoleh medali emas satu-satunya pada festival ini. Juga pada festival ini, rombogan wayang golek Vietnam juga memperkenalkan kepada massa rakyat karya-karya wayang golek, wayang golek air dan wayang golek tali dengan kekreatifan yang bersifat terobosan dan mendapat penilaian tinggi dari dewan juri. Ini merupakan kesempatan bagi para seniman-seniwati Vietnam untuk menegaskan brand wayang golek Vietnam kepada sahabat internasional pada latar belakang Vietnam sedang melakukan integrasi pada kebudayaan dunia. 


Wayang golek Vietnam menegaskan brand kepada sahabat internasional - ảnh 1
Pertunjukan wayang golek air Vietnam
(Foto: roinuocthanhnam.com)

Lakon wayang golek air dengan judul “Terbang dari permukaan air” dipertunjukkan oleh Seniman Unggul Chu Luong dari Teater Wayang Golek Thang Long (Vietnam) pada Festival ke-4 Wayang Golek Internasional. Pada lakon ini, jenis wayang golek air tradisional Vietnam telah diperbarui dan diubah wajahnya oleh para seniman-seniwati. Di panggung wayang golek air yang beken tidak  hanya ada tokoh-tokoh wayang golek air tradisional seperti si Teu, pengembara itik dan lain-lain, tapi sekarang ini ialah “Pertarungan dengan lembu” yang membawa langgam Spanyol atau kutipan lakon balet klasik “Danau angsa” dari komponis Tchaikovsky juga dimanifestasikan dalam  wayang golek air sehingga menciptakan kombinasi yang mengesankan antara faktor kebudayaan Barat dan wayang golek air tradisional Vietnam. Rekonstruksi ciri-ciri budaya dunia yang khas di panggung kolam Vietnam dianggap sebagai arah  yang kreatif untuk memperbarui seni wayang golek air tradisional sambil memanifestasikan kesenian kerakyatan Vietnam serta memenuhi semangat integrasi kultural. Sarah Rowland Barker dari rombongan wayang golek Inggeris memberitahukan: “Terlalu kolosal, wayang golek Vietnam sangat indah dan kilau kemilau. Khususnya ialah musiknya yang sangat baik. Wayang golek biasa dan wayang golek bertangkai punya isi yang dekat dan interesan”.


Wayang golek Vietnam menegaskan brand kepada sahabat internasional - ảnh 2
Pertunjukan wayang golek air Vietnam
(Foto: khamphahue.com)

Karya-karya wayang golek yang dipertunjukkan oleh para seniman-seniwati Vietnam dalam festival ini mendapat penilaian tinggi tentang kualitas seninya dari dewan juri dan sahabat internasional. Semua acara pertunjukan punya struktur dan komposisi yang erat dan berhasil mengkombinasikan banyak ragam seni lain sehingga menganekaragamkan seni wayang golek. Khususnya dengan lakon “Tarian bunga Quynh”, Teater Wayang Golek Vietnam telah merevitalisasikan ragam wayang golek tali, satu ragam wayang golek yang sedang berangsur-angsur hampir hilang. Chua Soo Pong, anggota Dewan Juri dari Singapura yang berulang kali ikut serta dalam Dewan Juri Festival Wayang Golek Internasional mengatakan: “Saya berpendapat bahwa Vietnam sedang melakukan konservasi  secara sangat baik tidak hanya bagi ragam wayang golek air saja, tapi juga banyak ragam wayang golek lainnya. Penyelenggaraan festival ini telah menyerap perhatian banyak orang di dunia untuk mencari tahu tentang kebudayaan Vietnam dan wayang golek Vietnam. Saya melihat ada hasrat membuat  pembaruan dan penciptaan banyak lakon baru dari para seniman-seniwati yang patut dikagumi. Festival kali ini merupakan kesempatan untuk menyosialisasikan dan memperkenalkan secara kuat dan efektif hubungan konektivitas dan persahabatan antara  semua seni wayang golek pada umumnya dan seni wayang golek air Vietnam pada khususnya ke seluruh dunia”.

Pada festival tahun ini, para seniman-seniwati Vietnam telah memperkenalkan lakon-lakon yang besar, rumit, diaransir secara teliti dengan generasi seniman-seniwati yang berpengalaman dan berhasil memanifestasikan kombinasi yang khas antara manusia dengan wayang  secara masuk akal. Ketika memperkenalkan wayang golek Vietnam kepada sahabat internasional, para seniman-seniwati wayang golek Vietnam harus selalu mencari dan meneliti cara yang baru untuk mengendalikan wayang, bersamaan itu harus mempertahankan ciri-ciri sendiri dari wayang golek Vietnam.

Dalam proses integrasi kebudayaan dunia, wayang golek Vietnam tetap selalu menegaskan brandnya dan mendapat tempat berdiri dalam hati para penonton dalam dan luar negeri. Sukses yang dicapai ini merupakan tenaga pendorong bagi para seniman-seniwati wayang golek Vietnam untuk tidak henti-hentinya memperbarui kualitas cabang kesenian ini dengan bersandarkan pada inti sari tradisional sehingga dari situ membawa wayang golek menjadi produk kultural yang khas dalam menyosialisasikan dan memperkenalkan satu kebudayaan Vietnam kepada sahabat internasional.  

Komentar

Yang lain