(VOVworld) - Menanam jamur merang merupakan kejuruan tradisional yang lama di kabupaten Lai Vung, propinsi Dong Thap (Vietnam Selatan). Menghadapi kebutuhan yang semakin besar dari pasar, kaum petani di daerah ini telah menerapkan pola penanaman jamur merang di dalam rumah untuk meningkatkan produktivitas dan kualitasnya.
Di kabupetan Lai Vung, propinsi Dong Thap, jamur merang ditanam paling banyak di berbagai kecamatan tepian sungai Hau, seperti Dinh Hoa, Tan Hoa, Tan Thanh dan Vinh Thoi. Tidak hanya ditanam di sawah saja, sekarang para petani juga menanam jamur merang di kebun dan mengembangkan pola penanaman ini di dalam rumah. Dengan menanam jamur merang, banyak keluarga petani di propinsi Dong Thap telah mencapai kemakmuran dengan pendapatan kira-kira 20 juta dong Vietnam. Pada pola penanaman jamur merang di dalam rumah, dengan luas 15 meter persegi, bapak Ngo Minh Tan di kecamatan Hoa Thanh setelah 20 hari telah mengumpulkan 10 Kg jamur per hari. Dia mengatakan: “Di kebun, kami harus menggunakan obat pelindung jamur, sedangkan di dalam rumah tidak ada serangga dan hama yang menimbulkan kerugian, maka tidak harus menggunakan obat. Jamur merang yang ditanam di kebun dijual dengan harga yang tidak tinggi seperti yang ditanam di dalam rumah”.
Pola penanaman jamur merang di dalam rumah punya keunggulan ialah tidak banyak memerlukan lahan yang luas tanah, mengurangi jumlah merang untuk membuat jamur, sedikit memerlukan tenaga untuk merawat, membatasi semaksimal mungkin serangan wabah karenaserangga dan hama. Jamur setelah dipaneni, warnanya putih dan kualitasnya baik, karena itu, disukai oleh konsumen. Disamping itu, proses menumbuhkan jamur dari merang juga cukup sederhana.
Kecamatan Hoa Thanh, kabupaten Lai Vung sekarang mempunyai 20 kepala keluarga yang menanam jamur merang. Keluarga bapak Tong Duy Thong merupakan salah satu diantara keluarga yang sukses dalam menanam jamur merang secara sukses di kecamatan Hoa Thanh. Dia mencapai beberapa ton jamur merang saban tahun dan mencapai pendapatan yang cukup tinggi. Dia memberitahukan: “Dari satu rumah penanaman jamur merang, saya sekarang telah menanam jamur merang di 4 buah rumah. Usaha ini sesuai dengan kondisi petani di Daerah Dataran Rendah Sungai Mekong, khususnya di kabupaten Lai Vung, dimana ada banyak jamur merang”.
Menanam jamur merang dalam rumah di propinsi Dong Thap.
(Foto: www.baodongthap.com.vn).
Pemasaran jamur merang sekarang di kabupaten Lai Vung sangat stabil. Jamur merang setelah dikumpulkan akan dibeli pedagang di tempat petani jamur. Di daerah ini, ada Perusahaan persero Viet My yang memproduksi dan mengalengkan jamur merang dan buah-buahan untuk ekspor. Perusahaan ini setiap hari memasarkan 10 ton jamur merang, turut menstabilkan harga jamur merang. Sekarang harga jamur merang di dalam negeri meningkat karena kebutuhan pasar di dalam negeri dan pengalengan jamur merang untuk ekspor meningkat kuat. Huynh Van Ton, Wakil Kepala Jawatan Pertanian, kabupaten Lai Vung memberitahukan: “Kami membantu kaum dari segi eknik, mengadakan lokakarya dan pelatihan, memberikan masukan kepada Komite Rakyat untuk mencipkan pembiayaan. Sekarang kami membuka kursus mengajar kaum tani menanam jamur secara profesional.”
Kerajinan menanam jamur merang di kabupaten Lai Vung merupakan salah satu diantara arah-arah mencapai kemakmuran secara efektif dari petani. Pola penanaman jamu merang di dalam rumah dianggap sebagai pola pertanian yang sesuai dengan syarat produksi kepala keluarga dengan modal sedikit dari mayoritas petani sekarang. Di segi yang lain, penanaman jamur di dalam rumah merupakan solusi pada latar belakang perubahan iklim dan wabah penyakit sedang berkembang secara kuat, memanfaatkan secara efektif sumber limbah pertanian. Pola penanaman jamur di dalam rumah akan berkembang secara kuat pada waktu mendatang.