(VOVworld) - Pada pekan ini, kami menerima 11 surat dari saudara-saudara Suriani di Banjarmasin, Soebianto di Jakarta Pusat, M.Sumantri dan Minlin di Jawa Barat, Eddy Setiawan di Jakarta Timur serta dua Buletin dari Borneo Listener Club dan Always Group. Kami berterimakasih atas kiriman surat kepada kami. Dalam acara: “KOTAK SURAT ANDA” untuk hari ini, kami mau omong-omong dengan saudari Suriani di Banjarmasin. Tetapi sebelumnya, menurut permintaan dari saudara M.Sumantri, kami akan memperkenalkan sepintas lintas tentang cabang perikanan Vietnam.
Saudari M.Sumantri yang budiman! Pada pekan ini, kami telah menerima 6 E-mail dari Anda dengan isi yang berrragam dan mutakhir dengan penilaian SINPO 44444. Kami banyak terima kasih atas pemantauan siaran dan perasaan cinta kepada VOV. Dalam surat tersebut, Anda mengatakan: “Negara-negara mana saja yang menjadi pengimpor terbesar dari produk perikanan Vietnam? Berapa banyak jumlah devisa yang diterima oleh Vietnam dari hasil ekspor perikanan?”
Ekspor ikan patin naik 7,1% terbanding dengan masa tahun lalu
(Foto : Internet)
Saudari yang budiman! Sebagai satu negeri dengan garis pantai yang panjangnya 3 260 Kilometer dan 2 juta Hektar permukaan air, Vietnam dinilai sebagai satu negara yang kaya tentang keanekaragaman biologi dan sumber alam perikanan. Dengan tradisi eksploitasi perikanan yang sudah berusia lama dan hasil produksi ekploitasi perikanan besar, hal ini telah membawa cabang perikanan Vietnam masuk dalam kelompok 20 negara yang mencapai hasil produksi eksploitasi perikanan terbesar dalam beberapa tahun ini dan menduduki posisi ke-6 di dunia dalam ekspor perikanan.
Ekspor udang bermacam jenis naik 4,9%
(Foto : Internet)
Menurut angka dari Asosiasi Pengolahan dan Ekspor Perikanan Vietnam (VASEP), selama 5 bulan awal tahun ini, nilai ekspor perikanan Vietnam mencapai kira-kira USD 2,34 miliar, naik 11,6% terbanding dengan masa yang sama tahun lalu. Diantaranya, udang dan ikan patin adalah dua jenis komoditas unggulan dalam ekspor perikanan Vietnam. Ekspor udang bermacam jenis naik 4,9% dan ekspor ikan patin naik 7,1% terbanding dengan masa tahun lalu. Sekarang, budidaya perikanan dianggap sebagai cabang ekonomi penting dalam mengembangkan ekonomi pertanian. Bapak Truong Dinh Hoa, Sekretaris Jenderal VASEP memberitahukan: “Sampai sekarang, ekspor udang Vietnam sedang menduduki posisi ke-4 di dunia. Khususnya ikan patin, Vietnam adalah negeri eksportir yang paling kuat, saban tahun memasok kira-kira 600 000 ton produk untuk kebutuhan konsumsi”. Pasar ekspor perikanan Vietnam secara pada pokoknya tetap adalah negara-negara Amerika Serikat, Jerman, Jepang dan beberapa negara Eropa lain. Tetapi ekspor perikanan ke negara-negara Uni Eropa sekarang masih menjumpai banyak kesulitan tidak hanya karena pengaruh krisis utang publik di Eropa, melainkan juga karena pagar rintangan non-tarif dari semua pasar ini. Nilai ekspor ke pasar ini turun drastis, diantaranya ada Jerman yang turun kira-kira 26,4%, Belanda: kira-kira 10% dan Italia :kira-kira 16,3% terbanding masa yang sama tahun lalu. Oleh karena itu, Kementerian Pertanian dan Pengembangan Pedesaan Vietnam sedang menyempurnakan perancangan induk tentang pengembangan budidaya perikanan Vietnam sampai tahun 2020 dan visi sampai tahun 2030 untuk membawa cabang perikanan Vietnam berkembang secara bekesinambungan.
Saudari M.Sumantri yang budiman! Mudah-mudahan informasi tersebut memuaskan Anda.
Untuk mengakhiri acara untuk hari ini, kami akan omong-omong dengan saudari Suriani. Kami merasa sangat gembira ketika menerima surat dan laporan hasil pemantauan siaran Radio yang terinci dari Anda dari tanggal 7 sampai 14 Mei dengan SINPO 44444. Karena surat Anda kepada kami via Kedutaan Besar Vietnam di Jakarta, sehingga datang sedikit lambat. Dalam suratnya, Anda mengatakan: “Siaran VOV baik danjelas didengar di tempatku, sehingga untuk mendengarkannya tidak ada kendala yang berarti. Lewat lagu-lagu Vietnam, aku sangat senang dan suka mendengarkannya. Dan bersama ini aku minta putarkan lagu Vietnam buat menghibur rekan-rekan pendengar dan pecinta VOV, salama persahabatan dan pantau terus VOV”. Saudari yang budiman! Kami berterima kasih kepada Anda yang telah memberikan penilaian –penilaian baik akan siaran bahasa Indonesia. Kami akan berupaya untuk selalu mengalami kemajuan dan berharap akan terus menerima perhatian dan kerjasama dari Anda. Menurut permintaan Anda, kami akan menyiarkan program lagu-lagu yang terdiri dari lagu-lagu Vietnam pada tanggal 8 Juli mendatang. Mudah-mudahan, Anda dan rekan-rekan pendengar yang tercinta dari VOV mendengarkan-nya. Kami akan mengirim suvernir VOV kepada Anda. Tunggulah!