Paket wisata sehari di sungai Merah

(VOVworld) - Biasanya kalau  ada sehari istirahat, semua orang bertanya diri sendiri  akan pergi ke mana dan melakukan apa?Banyak rencana  dibuat  seperti  mengunjungi teman, memasak,  shopping atau membawa  bekal untuk pergi ke sesuatu tempat untuk  berbaur dengan  alam. Paket wisata sehari  di sungai Merah adalah  pilihan yang interesan  bagi Anda. Dalam waktu sehari Anda  bisa mengetahui banyak hal yang interesan tentang sungai Merah yang airnya penuh lumpur. Pemandangan  desa  dan kehidupan dari warga di dua tepian sungai Merah, ladang-ladang menanam jagung  yang hijau, kuil-kuil kuno  dan suci sedang menunggu-nunggu Anda menguak rahasia sungai ini. 

          Paket wisata sehari  mengarungi sungai Merah sekarang  ada cukup banyak  program bagi wisatawan. Ada program  dengan memakai  sampan, ada yang  mengkombinasikan bermacam jenis kenderaan seperti mobil, motor, bahkan  sepeda. Namun  peta jalan  menguak rahasia  sungai Merah  dalam waktu sehari  bertolak dari kota Hanoi dengan sampan wisata, dengan tempat-tempat persinggahan  di Kuil Dam, Kuil Dai Lo di kabupaten Thuong Tin, kota Hanoi;   kuil  Chu Dong Tu di kabupaten Khoai Chau, provinsi Hung Yen dan akhirnya ialah  singgah di  desa kerajinan  membuat keramik  Bat Trang, kabupaten Gia Lam, kota Hanoi untuk  memilih  sendiri suvernir dari keramik dan porselen yang unik.

Paket wisata sehari di sungai Merah - ảnh 1
Desa kerajinan keramik Bat Trang.
(Foto:dunghang.net.vn)
Bapak Nguyen Chi Thanh, Wakil Direktor Perusahaan Investasi dan Perkembangan Pariwisata  Sungai Merah  memberitahukan: “Ini merupakan  paket wisata  yang sangat disukai wisatawan  dan banyak wisatawan telah memilih  paket wisata ini  untuk  bertamasya sehari  di sungai Merah melewati  kuil-kuil dan  desa-desa kerajinan, sehingga akan membantu wisatawan merasa nyaman dan releks setelah sepekan bekerja lelah. Kalau memilih paket wisata ini, wisatawan akan mendapatkan satu suasana santai tertentu di tengah-tengah tata ruang sungai dan mengalami dan mengunjungi situs-situs peninggalan budaya di sepanjang sungai Merah”.

          Tidak  ada yang lebih  interesan  pada hari-hari  yang cuacanya  sejuk,  berdiri di  dek sampan, memandangi  dua tepian sungai, desa-desa di kiri-kanan sungai,  bukit-bukit pasir dan tanah gosong penanaman jagung yang hijau sehingga terasa hati menjadi ringan.  Wisatawan biasanya memilih paket wisata sehari  di sungai Merah  pada hari Sabtu atau  hari Minggu.

Paket wisata sehari di sungai Merah - ảnh 2
Kuil Dam di kabupaten Thanh Tri, kota Hanoi
(Foto:mytour.vn)

Setelah  dua jam  terhanyut terapung-apung di sungai Merah,  pada jam 9 pagi,  tempat pertama  yang dimana sampan mendarat ialah kuil Dam, kuil  Dai Lo. Meski terletak tidak jauh dari jantungnya kota, tapi tempat ini masih tetap  mempertahankan banyak  ciri-ciri kuno  seperti sumur, lapangan balai desa, pohon beringin. Kuil Dam juga merupakan tempat wisata spiritualitas yang ideal dengan tata ruangan yang luas, sejuk. Wisatawan  bisa berjalan kaki  keliling pekarangan balai desa, menikmati teh dan bermacam jenis kue khas. Semuanya menciptakan satu rasa  yang selamat. Saudari Ha An, seorang yang suka membuat foto memberitahukan: “Pemandangan  daerah pedesaan  di sini membuat saya  merasa aman tenteram.  Yang lebih penting ialah di sini saya  sudah membuat cukup banyak foto yang indah. Sumur, lapangan  balai desa atau jalan-jalan kecil  di sini  semuanya membuat saya punya rasa tersendiri. Saya benar-benar  merasa aman tenteram”.


Paket wisata sehari di sungai Merah - ảnh 3
Kuil Chu Dong Tu 
(Foto:thanglong.chinhphu.vn)

          Setelah lebih dari setengah jam  menjelajahi seluruh desa, destinasi yang kedua  yang perlu ditempuh wisatawan ialah  kabupaten Khoai Chau, provinsi Hung Yen –tempat dimana ada  Kuil Tien Dung-Chu Dong Tu. Kuil ini terletak di dekat sungai Merah.  Legenda asmara  Tien Dung-Chu Dong Tu  juga merupakan tempat yang atraktif bagi wisatawan. Bapak Nguyen Chi Thanh, Wakil Direktor Perusahaan Investasi dan Perkembangan Pariwisata Sungai Merah memberitahukan: “Kuil Tien Dung-Chu Dong Tu  dikaitkan dngan  legenda asmara Tien Dung –Chu Dong Tu. Kami telah memberi nama kepada kuil ini sebagai kuil  memuja asmara,  karea rasa cinta  antara… Chu Dong Tu miskin dengan putri raja Tien Dung. Ini juga merupakan  satu keindahan budaya  dari orang Vietnam.  Destinasi ini  juga merupakan satu pekarangan yang sangat indah dan sejuk. Tata ruang di sini membuat wisatawan  merasa  sangat santai”.

          Menurut hemat Nguyen Chi Thanh, semua paket wisata  sungai Merah  punya banyak destinasi yang bersifat budaya daerah dataran rendah sungai Merah. Sekarang, perusahaan  kami punya  lebih dari  10 paket wisata  sepanjang sungai Merah dan sungai Duong, membawa wisatawan  mengunjungi  beberapa tempat wisata di sepanjang sungai dan beberapa peninggalan dan pemandangan  alam di kota Hanoi, provinvi Bac Ninh dan provinsi Hung Yen. Yang lebih penting  ialah biaya untuk satu paket wisata relatif rasional  kira-kira VND 350 000  per hari. Apa lagi yang mau ditunggu-tunggu, daftarkanlah  satu paket wisata  sehari  di sepanjang sungai Merah  untuk menikmati  pemandangan alam setelah bekerja  selama sepekan./. 

Komentar

Yang lain