Le Minh Hung-20 tahun sepenuh hati melakukan pekerjaan amal

(VOVworld) – Bagi saudara Le Minh Hung, Ketua cabang himpunan amal “Satu Hati Bersama” di kecamatan kota nomor 14, kabupaten kota nomor 5 kota Ho Chi Minh, kebahagiaannya ialah  dapat membantu orang-orang yang menjumpai kesulitan. Baru-baru ini, dia dengan kehormatan menjadi salah seorang yang dipuji dalam upacara memuji “Keteladanan-keteladanan yang tak banhak bicara” yang diadakan oleh Pengurus Besar Front Tanah Air Vietnam dari kota Ho Chi Minh.

Le Minh Hung-20 tahun sepenuh hati melakukan pekerjaan amal - ảnh 1

Memberikan bingkisan kepada orang miskin (ilustrasi)
(Foto: thanhtravietnam.vn)

Pada hari-hari ini, saudara Le Minh Hung dan para koleganya di Cabang himpunan amal “Satu Hati Bersama” sedang membuat persiapan bagi kunjungan dengan maksud menyampaikan 2.000 bingkisan kepada para lansia yang hidup sebatang kara dan pelajar miskin di kota Da Lat, provinsi Lam Dong (Vietnam Tengah). Selanjutnya, Cabang himpunan ini akan menyampaikan rumah kasih sayang senilai lebih dari 50 juta Dong Vietnam (sama dengan kira-kira 2 500 dolar Amerika Serikat) di kota Can Tho (Vietnam Selatan).

Selama 20 tahun mendapat kepercayaan  untuk dipilih menjadi Kepala cabang himpunan amal “Satu hati bersama”, saudara Le Minh Hung telah berinisiatif mencari orang-orang yang menjumpai kesulitan dan perlu mendapat bantuan, bersamaan itu, menghubungi pemerintahan banyak daerah di seluruh negeri untuk mengorganisasi ratusan kunjungan demi pekerjaan amal sosial. Orang-orang yang mereka tuju ialah orang-orang yang terkena penyakit syaraf, orang-orang yang baru sembuh dari ketagihan narkotika, orang lansia yang hidup sebatang kara, korban agent oranye/dioxin, anak-anak penyandang cacad dan lain-lain. Pada setiap kunjungan, cabang himpunan ini mengorganisasikan banyak kali pemeriksaan penyakit dan memberikan obat-obatan secara gratis, memberikan pertolongan kepada rakyat yang menderita bencana alam, bencana banjir, memberikan kursi beroda kepada penyandang cacad yang menjumpai kesulitan, memberikan bea siswa kepada pelajar miskin tapi haus belajar, membangun rumah kasih sayang, rumah balas budi dan lain-lain. Bagi saudara Le Minh Hung, senyuman dari orang-orang yang bernasib  malang merupakan kegembiraan yang tak ternilaikan harganya. Saudara Le Minh Hung mengatakan: “Simpati dari saya ialah saya sendiri dan keluarga adalah orang yang menjumpai kesulitan dan kekurangan. Dari situ, saya ingin berbagi dengan orang-orang yang lebih sengsara dan lebih tidak mujur dari pada saya. Motivasi itu telah mendorong saya dan para anggota cabang himpunan  dan teman-teman saya juga sepenuh hati meredakan penderitaan dengan hati altruisme. Menganggap fundasi keberbagian dengan semua orang menjadi sumber kegembiraan untuk menghapuskan kesulitan dan penderitaan. Untuk bersama berbagi dengan Tanah Air merupakan tanggung-jawab dari seorang warga dan orang Vietnam”.

Le Minh Hung-20 tahun sepenuh hati melakukan pekerjaan amal - ảnh 2

Memberikan bingkisan kepada orang miskin (ilustrasi)
(Foto: thegioivanhoa.com.vn)

Saudara Le Minh Hung telah datang ke semua daerah dari Vietnam Utara ke Vietnam Selatan. Tidak segan-segan pergi ke tempat yang jauh, tidak takut hujan dan panas, tapi, dia tetap asyik menghadapi keadaan-keadaan yang sulit di seluruh negeri. Tidak hanya rasa kasih sayang dan saling membantu dengan rakyat dalam negeri, saudara Le Minh Hung juga turut melakukan pekerjaan amal di luar negeri seperti Kamboja dan India. Di kota Ho Chi Minh, saudara Le Minh Hung membuka satu toko nasi vegetarian untuk kebutuhan sehari-hari. Tapi, ketika ada program amal, dia meninggalkan pekerjaan pribadi dan sepenuh hati demi masyarakat. Nguyen Binh Tru, Wakil Ketua Lembaga Palang Merah Vietnam dari kota Ho Chi Minh mengatakan: “Di bawah pimpinan saudara Le Minh Hung, cabang himpunannya telah ikut serta secara sangat baik dalam semua aktivitas amal di kabupaten kota nomor 5. Cabang himpunan  ini juga ikut serta secara sangat baik dalam menggerakkan dan mengimbau bantuan dari semua organisasi lain kepada orang-orang yang menjumpai kesulitan”.

Semua aktivitas yang dilakukan oleh Cabang himpunan amal “Satu Hati Bersama” telah memberikan sumbangan yang tidak kecil dalam membantu orang-orang yang menjumpai kesulitan untuk menggeliat diri dalam kehidupan. Rata-rata setiap tahun, cabang himpunan tersebut mengorganisasi dari 5 sampai 10 kali pemberian bingkisan, pemeriksaan penyakit dengan nilai setiap kali sebesar 150 juta Dong Vietnam (sama dengan kira-kira 5 500 dolar Amerika Serikat). Bersamaan itu ialah aktivitas-aktivitas membantu puluhan orang yang terkena penyakit parah, menderita kecelakaan mendadak dan lain-lain dengan taraf bantuan sebesar 200 juta Dong Vietnam  (sama dengan 10 000 dolar Amerika Serikat) pertahun. Truong Ngoc Long, Wakil Ketua Lembaga Palang Merah kabupaten kota nomor 5 kota Ho Chi Minh memberitahukan: “saban tahun, Cabang himpunan amal “Satu Hati Bersama” di kecamatan kota nomor 14 telah mengorganisasi sangat banyak kunjungan di skala seluruh negeri. Setiap kunjungan, cabang ini memberikan dari 500 sampai 1000 bingkisan  yang masing-masing senilai 500.000 dong Vietnam (sama dengan kira-kira 50 dolar Amerika Serikat) setiap bingkisan. Ini merupakan pekerjaan yang sangat praksis, berhasil-guna dan memberikan  perasaan dan keberbagiaan dari rakyat terhadap pekerjaan kemanusiaan dan amal yang dilakukan oleh Partai Komunis dan pemerintahan, diantaranya ada Lembaga Palang Merah”.

Hingga sekarang ini, saudara Le Minh Hung tidak bisa mengingat berapa orang yang menjumpai kesulitan  telah mendapat bantuan dari dia. Walaupun kesehatannya tidak baik, tapi, setiap hari, dia tetap asyik dengan para anggota dalam cabang himpunanya mempersiapkan perjalanan-perjalanan baru kepada orang-orang yang menderita kerugian dalam kehidupan. Saudara Le Minh Hung berpikir bahwa selama kesehatannya masih baik, dia tetap melakukan pekerjaan amal./.

Komentar

Yang lain