(VOVworld) – Sebagai salah seorang petani pertama di Vietnam yang menanam pohon Sacha Inchi, jenis pohon minyak yang berasal dari Amerika Selatan, petani yang bernama Do Thanh Khoa, di kecamatan Thai Hoc, kabupaten Thai Thuy, provinsi Thai Binh (Vietnam Utara) telah mencapai sukses di bumi kampung halamannya sendiri. Setelah 5 tahun menanam pohon ini, hingga sekarang, saudara Do Thanh Khoa telah mencapai pendapatan sebanyak 1 miliar dong Vietnam per tahun karena menanam jenis pohon ini.
Buah Sacha Inchi
(Foto: vov.vn)
Ketika ercerita tentang alasan dia memilih menanam pohon Sacha Inchi, Do Thanh Khoa memberitahukan bahwa Sacha Inchi adalah pohon tropika yang sangat sesuai dengan syarat pertanahan, iklim dan cuaca di Vietnam. Pohon ini mudah ditanam, cara menanamnya bermacam-macam dari monokultur, intensifikasi, tumpangsari, ekstensifikasi dan lain-lain. Produk yang diolah dari jenis pohon ini beranekaragam, bijinya diproduksi menjadi minyak nabati, pangan fungsional, barang kosmetik, daunnya digunakan menjadi teh, kuncupnya digunakan sebagai sayuran, dan kulitnya digunakan sebagai bahan bakar dan pupuk.
Dari pemikiran itu, pada tahun 2012, saudara Do Thanh Khoa menanam secara eksperimen jenis pohon ini di provinsi Hoa Binh. Pada permulaannya, dia menanam secara eksperimen 2.000 pohon Sacha Inchi di lahan yang luasnya 1 hektar di daerah perbukitan di kabupaten Mai Chau, provinsi Hoa Binh. Akan tetapi, karena belum mempunyai pengalaman, maka pohon ini ini mati hampir semuanya. Tidak turun semangatnya, dia mengundang pakar dari unit suplai pohon bibit dari Thailand untuk membantua dia merawat dan menggandakan bibit pohon Sacha Inchi guna sesuai dengan syarat pertanahan Vietnam. Setelah berhasil menjinakkan, pohon Sacha Inchi ini berkembang sangat baik, maka saudara Khoa telah memperluas lahannya menjadi 10 hektar pohon Sacha Inchi ini. Setelah 6 bulan, pohon Sacha Inchi ini telah memberikan panenan pertama. Dengan ciri khas pohon yang berbunga dan berbuah sepanjang tahun, maka dari 3-5 hari saudara Khoa bisa memanen satu kali. Sekarang ini, saban tahun, 10 hektar pohon Sacha Inchi milik saudara Khoa di provinsi Hoa Binh memberikan 10-15 ton dengan pendapatan sebanyak hampir 1 miliar dong Vietnam. Saudara Do Thanh Khoa memberitahukan: “Pada tahun 2005, saya telah mengetahui jenis pohon Sacha Inchi ini dan manfaatnya. Akan tetapi, ini adalah jenis pohon yang masih asing di Vietnam, karena belum ada yang mencobanya. Saya telah datang ke Institut Penelitian Pertanian Vietnam untuk bertemu dengan para ilmuwan dengan keinginan mendapat konsultasi pendapat dari mereka untuk cepat mencoba jenis pohon ini. Tetapi, dalam kenyataannya, untuk menegaskan nilai yang diberikan jenis pohon ini, maka justru para ilmuwan juga belum berani menegaskannya, tapi mereka telah menyemangati saya untuk menanam secara eksperimen jenis pohon ini”.
Pada tahun 2015, saudara Khoa terus mencoba menanam 5 hektar pohon Sacha Inchi di kecamatan Thai Hoc, kabupaten Thai Thuy, provinsi Thai Binh. Pemerintahan daerah telah memperhatikan dan mendorong dia untuk memberanikan diri menanam jenis pohon ini. Bapak Do Thanh Ha, Ketua Komite Rakyat kecamatan Thai Hoc memberitahukan: “Ketika saudara Do Thanh Khoa mengajukan ide menanam pohon Sacha Inchi di provinsi Thai Binh, pemerintahan kecamatan mendukungnya. Pada permulaannya, saudara Do Thanh Khoa telah mulai memperoleh sukses untuk diri sendiri dan juga menciptakan lapangan kerja dengan pendapatan yang stabil untuk banyak pekerja di kecamatan”.
Menurut saudara Do Thanh Khoa, dengan taraf investasi sebanyak dari 100-150 juta dong Vietnam per hektar, setelah dua tahun, petani bisa mengembalikan modal dan mencapai keuntungan dan sampai tahun ke-3, pendapatannya menjadi kira-kira 150 juta dong Vietnam, per hektar, per tahun. Pola penanaman pohon Sacha Inchi yang dilakukan oleh saudara Khoa di kampung halamannya telah mencapai sukses dan dicatat oleh pemerintahan. Bapak Do Thanh Ha menambahkan: “Pohon Sacha Inchi adalah jenis pohon yang baru ada di provinsi Thai Binh, tapi banyak ilmuwan ketika mengunjungi usaha tani penanaman pohon Sacha Inchi dari saudara Do Thanh Khoa telah menegaskan bahwa ini adalah jenis pohon yang memberikan nilai ekonomi tinggi. Oleh karena itu, pemerintahan daerah sangat memperhatikan dan mempelajari syarat pertanahan di kecamatan Thai Hoc untuk cepat menggandakan pola tipikal dari saudara Do Thanh Khoa di kecamatan guna membantu kaum tani lepas dari kemiskinan dan menggeliat diri mencapai ke makmuran”.
Pada awal tahun 2016, saudara Do Thanh Khoa menyewa lagi 60 hektar lahan di provinsi Dac Lac (Veitnam Tengah). Sekarang ini, dia sedang mensuplai bibit pohon Sacha Inchi kepada beberapa unit dan para kepala keluarga di provinsi-provinsi Gia Lai, Dac Lac dan Kon Tum. Dia selalu hangat memberikan bimbingan teknik menanam dan merawat pohon, bersamaan itu, menandatangani kontrak pemasaran produk untuk para kepala keluarga petani. Tidak hanya pandai melakukan usaha ekonomi, keluarganya juga selalu menjadi teladan dan pelopor dalam melaksanakan semua program jaring pengaman sosial, memberikan banyak sumbangan pada program pembangunan pedesaan baru di daerah.
Dengan wataknya yang rajin dan haus belajar, saudara Do Thanh Khoa telah menggeliat diri mencapai kemakmuran dengan pohon Sacha Inchi. Pola penanaman pohon ini patut dipelajari dan digandakan ke daerah-daerah lain untuk membantu kaum tani mencapai kemakmuran secara berkesinambungan.