Membina Jajaran Pemimpin yang Sepenuh Hati dan Mengerti Hati Rakyat

(VOVWORLD) - Isi yang teramat penting di Sidang Pleno ke-2 Komite Sentral Partai Komunis Viet Nam (KS PKV) yang baru lalu diadakan dari 8-9 Maret 2021 yakni KS PKV telah memungut suara untuk menominasikan personel untuk jabatan-jabatan teras Negara Viet Nam yaitu Presiden Negara, Perdana Menteri (PM) Pemerintah dan Ketua Majelis Nasional (MN). Para kader, anggota Partai Komunis dan rakyat mengharapkan agar jajaran pemimpin  adalah para orang yang sepenuh hati, mengerti  hati rakyat, dan berinspirasi membawa Tanah Air berkembang secara perkasa.
Membina Jajaran Pemimpin yang Sepenuh Hati dan Mengerti Hati Rakyat - ảnh 1Panorama Sidang Pleno ke-2 KS PKV angkatan XIII  (Foto: VGP/Nhat Bac)

Ketika memantau perkembangan Sidang Pleno ke-2 KS PKV, Pham The Duyet, mantan Anggota Harian Polit Biro KS PKV, mantan Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam menilai bahwa kali ini KS PKV menominasikan personel untuk jabatan-jabatan teras negara yakni Presiden Negara, PM Pemerintah dan Ketua MN dengan jumlah suara tertinggi. Ini merupakan satu langkah penting dalam mengatur, membenahi dan menyempurnakan jajaran pemimpin dari sistem politik masa bakti sekarang. Menurut Pham The Duyet, masalah primer yang penting  bagi jabatan-jabatan pemimpin teras negara yakni harus membangun satu kolektif yang benar-benar bersatu, jernih, kuat, mendapat kebulatan tekad dan tindakan yang tinggi, khususnya terkait erat dengan rakyat. “Rakyat sangat berharap pada para pemimpin Partai Komunis, Negara dan MN. Saya berpikir bahwa para pemimpin ini agar berupaya mengerti hati rakyat, memiliki kemampuan dan kewibawaan terhadap rakyat. Yang memiliki kewibawaan tentang moral, watak politik, gaya hidup yang dekat dengan rakyat dan sebagainya adalah orang-orang yang paling unggul untuk dipilih menjadi PM, Ketua MN dan Presiden Negara.”

Membina Jajaran Pemimpin yang Sepenuh Hati dan Mengerti Hati Rakyat - ảnh 2Bapak Pham The Duyet, mantan Anggota Harian Polit Biro KS PKV, mantan Ketua Pengurus Besar Front Tanah Air Viet Nam  (Foto: dantri.com.vn)

Sidang Pleno ke-2 KS PKV merupakan satu langkah untuk menyempurnakan mesin aparat dan jabatan pemimpin teras negara setelah keberhasilan Kongres Nasional XIII PKV. Pengesahan Polit Biro KS PKV terhadap personel calon Presiden Negara, PM Pemerintah dan Ketua MN menunjukkan keilmuan, demokrasi dan ketelitian untuk dipelajari, dipilih atau disahkan oleh persidangan ke-11 MN angkatan XIV sesuai ketentuan Undang-Undang Dasar dan undang-undang lainnya. Nguyen Manh Thang, anggota Partai Komunis dari Distrik Hoang Mai, Kota Ha Noi mengungkapkan: “Ini merupakan keilmuan, demokrasi, tetapi juga menunjukkan ketelitian terhadap pekerjaan personalia. Karena setelah persidangan ke-11 MN, hingga Mei akan berlangsung pemilihan Anggota MN dan Anggota Dewan Rakyat dan hingga Juli akan mulai memilih jabatan-jabatan pemimpin untuk mesin aparat MN dan Pemerintah. Dengan demikian, para anggota Pemerintah baru yang dipilih dalam persidangan ke-11 MN kalau berupaya keras akan dipilih kembali pada Juli. Hasil-hasil ini agar MN memberikan penilaian tambahan untuk memilih satu mesin aparat baru MN dan Pemerintah yang kian ketat, demokratis, ilmiah, dan lebih dekat dengan rakyat.”

Ketika memantau perkembangan Sidang Pleno ke-2 KS PKV para kader, anggota Partai dan rakyat menyatakan bahwa Tanah Air telah menjadi satu selama 45 tahun ini, hingga saat ini ada satu generasi pemimpin baru yang mendapat kondisi belajar, pelatihan yang sistematik, memiliki kemampuan, pengetahuan dan sebagainya. Taraf teori, profesi, bahasa asing, dan teknologi informasi dididik secara komprehensif yang dapat memenuhi tuntutan pembangunan tanah air pada periode baru. Jajaran pemimpin angkatan ini sangat bersemangat dan punya inspirasi dalam mengembangkan tanah air yang tidak hanya menyelesaikan Repelita yang mendatang, tetapi menuju ke peringatan ulang tahun ke-100 berdirinya PKV dan 100 tahun pembentukan negara dengan strategi dan hasrat sangat besar dari Kongres Nasional XIII dan rakyat.

“Sidang Pleno ke-2 KS PKV diadakan secara cermat, demokratis dan arif untuk memilih para pemimpin negara. Ini merupakan harapan rakyat, harapan dari Partai, harapan dari seluruh masyarakat terhadap para pemimpin ini. Diharapkan, ketika memegang jabatan-jabatan pemimpin tersebut mereka terus mengembangkan dedikasi dan sumbangsih terhadap Partai dan revolusi. Yang lebih penting yakni sering menganggap rakyat sebagai pangkal, segalanya demi tanah air, demi pembarun tanah air.”

“Saya sangat percaya bahwa KS PKV akan merupakan satu kolektif yang  menccakup bakat dan moral untuk memimpin Tanah Air, di antaranya yang unggul  yakni Polit Biro KS PKV dan Sekretariat KS PKV.”

Rakyat seluruh negeri menginginkan para pemimpin Partai, Negara dan MN merupakan orang-orang yang sepenuh hati dan mengerti hati rakyat, terkait erat dengan rakyat. Di antaranya, setiap pemimpin haruslah orang yang unggul dari Partai di segi kapabilitas politik, moral dan kemampuan kerja,  di antaranya moral merupakan pangkal untuk memimpin Tanah Air pada tahap pembangunan baru. 

Komentar

Yang lain