Hubungan Iran dan Arab Saudi terus mengalami ketegangan

Hubungan Iran dan Arab Saudi terus mengalami ketegangan - ảnh 1
Menlu Arab Saudi, Adel Al Jubeir berbicara di depan sidang Liga Arab
(Foto: VNP)
(VOVworld) – Menteri Luar Negeri (Menlu) Arab Saudi, Adel Al Jubeir, Minggu (10/1) menuduh Iran yang ikut campur tangan pada urusan internal negara-negara Arab dan menyabot keamanan regional. Tuduhan ini dikeluarkan di depan sidang darurat Liga Arab di Kairo, ibukota Mesir untuk membahas eskalasi ketegangan antara Arab Saudri dan Iran belakangan ini. Pada sidang tersebut, para Menlu mengimbau supaya menyepakati pendirian bersama yang keras, diantaranya meminta kepada Iran supaya menghentikan semua bentuk intervensi pada urusan negara-negara Arab. Pada hari yang sama, Menlu Iran, Mohammad Javad Zarif mengeluarkan tuduhan terhadap Riyadh yang menyalah-gunakan perdebatan dengan Teheran untuk menimbulkan pengaruh negatif terhadap perundingan damai tentang Suriah. Menlu Mohammad Javad Zarif menegaskan bahwa Iran tidak akan membiarkan hal itu terjadi.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain