Para Menlu ASEM sepakat memperkuat hubungan kemitraan demi perdamaian dan perkembangan yang berkesinambungan

(VOVWORLD) - Konferensi ke-13 Menteri Luar Negeri (Menlu) Forum Kerjasama Asia-Eropa (ASEM-13)  meneruskan hari ke-2, pada Selasa pagi (21 November) di  Nay Pyi Taw, Ibukota Myanmar. 

Para menteri melakukan pertemuan tentang “Masalah-masalah internasional dan regional”, khususnyamasalah-masalah yang bersangkutan dengan perdamaian, keamanan, terorisme, nonproliferasi senjata pemusnah massal,  keamanan maritim dan lain-lain….

Para Menlu ASEM sepakat memperkuat hubungan kemitraan demi perdamaian dan perkembangan yang berkesinambungan - ảnh 1Deputi Perdana Menteri, Menlu Vietnam, Pham Binh Minh  menghadiri Konferensi ASEM 13. (Foto: baoquocte.vn).

Ketika berbicara di depan pertemuan ini, Deputi Perdana Menteri (PM), Menlu Vietnam, Pham Binh Minh menegaskan: Vietnam mendukung semua upaya  komunitas internasional sesuai dengan Piagam Perserikatan Bangsa-Bangsa dan hukum internasional untuk mengusahakan solusi damai dan berkesinambungan bagi  semua bentrokan dan  sengketa di Timur Tengah, Afrika, Asia. Dia menekankan:  Vietnam dan negara-negara ASEAN   telah dan sedang  berkoordinasi erat dengan komunitas internasional, di antaranya ada para anggota ASEM untuk menjamin perdamaian, stabilitas, keamanan, keselamatan, kebebasan maritim dan penerbangan di Laut Timur, menjamin trayek-trayek hubungan perdagangan dalam dan luar kawasan  yang tidak dihalangi.  Vietnam menyambut  ASEAN dan Tiongkok yang  mengesahkan  Kerangka  COC dan resmi mengawali perundingan tentang satu COC yang substantif dan berlaku. Sebagai anggota aktif, Vietnam telah, sedang dan akan terus berkoordinasi dengan para anggota ASEM memberikan sumbangan pada  upaya menjaga perdamaian, keamanan dan stabilitas di Asia-Pasifik dan di seluruh dunia.

Pada Selasa siang (21 November), Konferensi tersebut berakhir dan mengesahkan Deklarasi Ketua dengan banyak keputusan penting, menyampaikan pesan kuat dari para anggota ASEM tentang tekad memperkuat hubungan kerjasama Asia-Eropa demi perdamaian dan perkembangan yang berkesinambungan, bersamaan itu  mengarahkan  kerjasama Forum  ini pada waktu mendatang.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain