PM Nguyen Xuan Phuc menyambut komitmen dari semua Grup global dalam melakukan bisnis jangka panjang di Viet Nam tahun 2018

(VOVWORLD) - Dalam rangka Konferensi Forum Ekonomi Dunia tentang ASEAN (WEF ASEAN tahun 2018), Perdana Menteri (PM) Viet Nam, Nguyen Xuan Phuc, pada Rabu pagi (12/9), telah melakukan dialog dengan kira-kira 20 pemimpin dari beberapa Grup global.
PM Nguyen Xuan Phuc menyambut komitmen dari semua Grup global dalam melakukan bisnis jangka panjang di Viet Nam tahun 2018 - ảnh 1 PM Nguyen Xuan Phuc melakukan dialog dengan para pemimpin Grup global (Foto: vov.vn)

Ketika berbicara di depan dialog ini, PM Nguyen Xuan Phuc meminta kepada para pemimpin Grup global supaya berbagi harapan terhadap Pemerintah Viet Nam dalam menciptakan syarat yang kondusif bagi lingkungan bisnis; memberikan konsultasi kepada Pemerintah tentang ide-ide terobosan, khususnya di bidang-bidang industri, pertanian, kesehatan dan pendidikan, dan rencana investasi-bisnis yang dilakukan badan usaha di Viet Nam.

Pada dialog tersebut, pemimpin beberapa Grup global seperti Apple, Google, Standard Chartered, Facebook dan sebagainya menilai tinggi prospek perkembangan ekonomi Viet Nam serta upaya-upaya Pemerintah Viet Nam dalam menjamin lingkungan bisnis yang stabil dan kondusif, bersamaan itu menegaskan komitmen akan melakukan investasi dan bisnis untuk jangka panjang di Viet Nam. Menyepakti komitmen-komitmen dari para investor di Viet Nam,  PM Nguyen Xuan Phuc mengatakan:

“Seperti yang sudah Anda ketahui, pada akhir tahun 2017, Grup Thaibev telah membeli brand Sabeco dengan harga kira-kira 5 miliar USD, satu bisnis yang terbesar di kawasan Asia. Thaibev memberitahukan akan membangun SABECO menjadi satu perusahaan besar, menyosialisasikan kebudayaan Viet Nam ke luar negeri, menjaga brand bir Sai Gon dan memperluas produk-produk minuman yang lain. Pemerintah melindungi dan membuat langkah yang perlu menurut mekanisme ekonomi pasar agar Anda Sekalian melakukan kerjasama dengan sukses”.

Pada fihaknya, Alex Dimitrief, Presiden merangkap CEO dari Grup GE yang memiliki 2.000 personel di Viet Nam, menekankan bahwa Viet Nam merupakan salah satu di antara kisah-kisah yang paling sukses dari Grup CE di dunia.  

PM Nguyen Xuan Phuc menegaskan bahwa Viet Nam menekuni usaha mempertahankan kestabilan ekonomi makro, memperbaiki secara mendasar dan menciptakan perubahan kuat tentang lingkungan bisnis, daya saing, terus memperhebat restrukturisasi ekonomi, peseronisasi dan penarikan kembali modal di badan-badan usaha milik Negara menurut prinsip-prinsip pasar, terbuka dan transparan. PM Nguyen Xua Phuc juga menekankan tekad dalam membangun Pemerintah “yang berdisiplin, bersih dan lurus, bertindak, kreatif dan berhasil-guna” dan memperhebat integrasi internasional, melaksanakan secara serius komitmen WTO dan semua FTA yang sudah berlaku.

Berita Terkait

Komentar

Yang lain