Vietnam – Pasar potensial dari perusahaan-perusahaan ritel Indonesia

(VOVWORLD) - Mayoritas perusahaan-perusahaan ritel modern di Indonesia, pada pokoknya beraktivitas di bidang super market mini dan toko serba ada, ingin memperluas bisnis ke Vietnam.

Vietnam – Pasar potensial dari perusahaan-perusahaan ritel Indonesia - ảnh 1Ilustrasi (Foto: VNA) 

Ketika berbicara di depan kalangan pers baru-baru ini, Ketua Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (Aprindo), Roy Nicholas Mandey berseru kepada Pemerintah Indonesia supaya mendukung upaya dari perusahaan-perusahaan ritel negara ini dalam memperluas bisnis ke luar negeri melalui usaha merevisi atau melonggarkan ketentuan-ketentuan yang bersangkutan, serta memperhebat perundingan dengan pemerintah negara-negara yang bersangkutan untuk meminta izin aktivitas kepada para pengusaha ritel.

Menurut Perusahaan Penelitian Pasar “Nielsen”, pada tahun 2018, pertumbuhan penjualan barang konsumsi terhadap barang-barang kebutuhan sehari-hari di Vietnam meningkat 13% terbanding dengan tahun 2017. Jumlah toko ritel dan toko serba ada juga meningkat 45,5%. Sekarang, 2 perusahaan ritel Indonesia telah berada di Vietnam yaitu PT Perintis Plenary Services dan PT Mitra Adiperkasa (MAP).

Komentar

Yang lain