Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu memulai kunjungan kerja di Jepang

(VOVWORLD) - Delegasi Majelis Nasional (MN) Vietnam yang dikepalai Wakil Ketuanya Uong Chu Luu memulai kunjungan kerja di Jepand pada Senin (3 Juli). Dalam rangka kunjungan kerja  ini, delegasi ini mengadakan temu kerja dengan Institut Penelitian dan Kebijakan Jepang (GIPS), mengunjungan Kedutaan Besar Vietnam di Jepang.
Wakil Ketua MN Vietnam, Uong Chu Luu memulai kunjungan  kerja di Jepang - ảnh 1 Wakil Ketua MN Uong Chu Luu (Foto: Internet)

Di Institut Penelitian dan Kebijakan Jepang, Wakil Ketua Uong ChuLuu bertemu dengan Ketua GIPS Akihiko Tanaka dan mengadakan perbahasan akademis dengan Profesor Masahiro Horie, Direktur Pusat Perkembangan Pemimpin Senior Global, mantan Deputi Menteri Dalam Domestik dan Komunikasi untuk mencari tahu tentang perpolitikan Jepang, pengalaman reformasi, pembaruan dan manajemen publik Pemerintah Jepang. Pada perbahasan ini, Wakil Ketua MN Uong Chu Luu berharap agar dengan pemegang tanggung jawab sebagai Ketua GIPS, Akihiko Tanaka akan mendorong hubungan kerjasama strategis yang ekstensif dan intensif antara Vietnam dan Jepang secara  lebih efektif pada waktu mendatang.

Pada pihaknya, Ketua GIPS, Akihiko Tanaka memberitahukan akan terus mendorong kerjasama antara GIPS dengan badan-badan yang bersangkutan dari Vietnam.

Ketika mengunjungi  Kedutaan  Besar Vietnam di Jepang,  Wakil Ketua MN Uong Chu Luu memberitahukan: MN Vietnam dalam waktu lalu telah terus memberikan sumbangan melalui banyak undang-undang yang penting, memperbaiki lingkungan investasi, menciptakan  syarat bagi para investor  asing, di antaranya ada para investor Jepang.  Wakil Ketua  Uong Chu Luu berharap agar Kedutaan Besar Vietnam di Jepang akan terus menegaskan peranan-nya, menjadi jembatan penghubung untuk menyerap sumber modal dari Jepang  untuk proyek-proyek besar ini.

Pada hari yang sama,  Wakil Ketua Uong Chu Luu  mengunjungi Grup Canon, Jepang.

Komentar

Yang lain